Suara.com - Pelatih Gerald Vanenburg telah memanggil 30 pemain untuk bergabung dengan Timnas Indonesia U-23.
Nantinya, puluhan pemain muda itu akan mengikuti pemusatan latihan (TC) terlebih dahulu di Jakarta akan berlangsung mulai 20 Juni sampai 14 Juli mendatang.
Pemusatan latihan ini disiapkan untuk ajang terdekat yaitu Piala AFF u-23 2025 di Jakarta dan Bekasi pada Juli mendatang.
Mantan pelatih Timnas Indonesia U-23, Rahmad Darmawan menyambut baik pilihan pemain-pemain Gerald Vanenburg.
"Jadi menurut saya ini sesuatu yang bagus," kata pelatih yang akrab disapa RD itu melansir ANTARA, Selasa (17/6/2025).
Dalam daftar 30 pemain itu, Vanenburg memasukkan lima pemain eks asuhan Indra Sjafri saat menjadi juara ASEAN U-19 Championship 2024 (timnas U-19) dan berlaga di Piala Asia U-20 2025 (timnas U-20).
Lima pemain itu adalah Kadek Arel Priyatna (Bali United), M Alfharezzi Buffon (Borneo FC Samarinda), Dony Tri Pamungkas (Persija), Toni Firmansyah (Persebaya), dan Jens Raven (FC Dordrecht).
"Ya, yang saya bilang tadi bahwa kalau semuanya dilakukan dengan persiapan dan kompetisi yang baik, maka promosi usia pemain itu kadang-kadang malah bisa terlampaui tidak hanya pada satu titik usia, tapi bisa dua golongan usia. Misalkan dari U-16 dia bisa melompat ke U-20 ke atas," kata RD.
"Kalau bisa terus semakin banyak pemain-pemain yang bisa melompat kepada promosi pemain di usia yang lebih senior lagi. Karena ini bentuk dari bagaimana pengakuan kualitas pemain tersebut di dalam tidak hanya pada skill, teknik, taktik, tapi juga mentalitas," tambah dia.
Baca Juga: Panggil Jens Raven, Gerald Vanenburg Ingin Maksimalkan Potensi Sang Pemain?
Turnamen ASEAN U-23 Championship, yang dimainkan pada 15-29 Juli, adalah turnamen yang dipersiapkan PSSI untuk timnas U-23 sebelum mengikuti kualifikasi Piala Asia U-23 2026 pada September mendatang.
Ketika ditanya apakah Vanenburg lebih baik melakukan eksperimen di ASEAN U-23 Championship untuk mendapatkan hasil terbaik di kualifikasi Piala Asia U-23, dia mengungkapkan hal ini.
"Kalau menurut saya Vanenburg tetap harus bisa menampilkan gambaran utuh dan gambaran yang terbaik di event yang ada di depan mata yaitu AFF U-23," jelas pelatih berusia 58 tahun tersebut.
"Soal nanti di bulan September itu kan ada masa begitu lama, bisa menggelar banyak pertandingan-pertandingan uji coba untuk menguji semua kemampuan pemain," tambah dia.
Adapun, Indonesia pernah menjadi juara ketika mengikuti turnamen ini, tepatnya pada edisi 2019 di Kamboja saat dilatih Indra Sjafri. Ketika itu, Indonesia mengalahkan Thailand 2-1 pada laga final.
"Saya dan staf pelatih sangat menantikan turnamen ini, dan saya senang dengan para pemain yang saya pilih," kata Gerald Vanenburg dalam keterangannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Grup Neraka Piala Dunia U-17 2025: Mengenal Lawan Timnas Indonesia U-17
-
Absen 22 Tahun di Piala Dunia U-17, Portugal Siap Buat Kejutan Besar
-
9 Wonderkid Asia yang Bakal Bersinar di Piala Dunia U-17 2025: Ada Pemain Indonesia
-
Anak Legenda Inter Milan Kirim Psy War buat Timnas Indonesia U-17
-
Vinicius Oh Vinicius: Berulah di El Clasico Kini Rebut Jatah Penalti Mbappe
-
9 Laga Tanpa Kalah, 5 Kemenangan Beruntun di Premier League, Apa Kelemahan Arsenal?
-
Liverpool Bangkit!5Fakta Kemenangan The Reds: Rekor Mohamed Salah
-
Ambil Jatah Penalti Mbappe tapi Gagal Cetak Gol, Xabi Alonso Sindir Vinicius Jr
-
Gary Neville Yakin Arsenal Juara Premier League, Hanya Tim ini yang Bisa Gagalkan
-
Piala Dunia U-17 2025: Ambisi Argentina Ulang Memori Indah Qatar 2022