Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23 Gerald Vanenburg sudah memilih 30 nama untuk menjalani training camp (TC) di Jakarta sebagai persiapan menatap Piala AFF U-23 2025, namun banyak pemain bintang tidak dipanggil.
Hal ini seperti mengisyaratkan bahwa Garuda Muda tidak serius menatap kejuaraan ini, sehingga lebih memilih wajah-wajah baru ditambah sejumlah nama pengalaman.
Piala AFF U-23 2025, Timnas Indonesia U-23 tergabung di Grup A bersama Malaysia, Filipina, dan Brunei Darussalam.
Kejuaraan ini mulai berlangsung pada 15 Juli 2025 di mana Indonesia menjadi tuan rumahnya.
Meski menjadi tuan rumah, Timnas Indonesia U-23 menjadikan ajang ini sebagai pemanasan sebelum terjun di kejuaraan sesungguhnya yaitu Kualifikasi Piala Asia U-23 2026.
Kualifikasi Piala Asia U-23 2026 akan berlangsung awal September yang merupakan gerbawang awal Garuda Muda bisa berlaga di Olimpiade akan datang.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut Piala AFF U-23 2025 cocok sebagai pemanasan. Dari ajang ini kemungkinan Gerald Vanenburg ingin mengetes sejumlah nama untuk dibawa ke Kualifikasi Piala Asia U-23 nanti.
"30 pemain Timnas U-23 akan menjalani pemusatan latihan untuk persiapan tampil di ASEAN U-23 Championship 2025 (Piala AFF U-23)," kata Erick Thohir dilansir dari Instagram resmi miliknya.
"ASEAN U-23 Championship akan menjadi ajang persiapan Timnas U-23 sebelum menjalani Kualifikasi Piala Asia U23 2026 yang akan digelar pada September mendatang."
Baca Juga: Jay Idzes Jadi Rekan Pemain Keturunan Indonesia Rp130 M Jika Gabung ke Udinese
Sementara itu Pelatih Timnas Indonesia U-23 Gerald Vanenburg puas dengan pemanggilan pemain pilihannya ini.
Juru formasi asal Belanda itu berharap semua pemain mau bekerja keras demi hasol maksimal di Piala AFF U-23 2025.
“Saya dan staf pelatih sangat menantikan turnamen ini, dan saya senang dengan para pemain yang saya pilih," kata Gerald Vanenburg dalam keterangannya.
"Kami akan melakukan segala yang kami bisa untuk tampil sebaik mungkin demi Indonesia, karena itulah kami bermain untuk membuat Indonesia bangga.” ujar Vanenburg.
Jika melihat lawan yang dihadapi Timnas Indonesia U-23 di Grup A, Malaysia akan jadi penantang terberat, meski Filipina dan Laos tak boleh dianggap remeh.
Nantinya, hanya juara grup dan satu runner up terbaik yang akan lolos ke babak semifinal Piala AFF U-23 2025.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
5 Fakta Kemenangan 3-1 Manchester City: Erling Haaland Dekati 100 Gol
-
Bukan Shin Tae-yong, 2 Pelatih Asal Korea Selatan Mungkin Akan Dipanggil PSSI
-
Rating Calvin Verdonk: Tampil Solid, Bawa Lille Naik Peringkat di Klasemen Ligue 1
-
Roberto Mancini Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Begini Fakta Sebenarnya
-
Erling Haaland Menggila! Manchester City Gilas Bournemouth 3-1 di Etihad
-
Innalillahi Pemain Keturunan Indonesia Rp 86,91 Miliar
-
Grup Neraka Piala Dunia U-17 2025: Mengenal Lawan Timnas Indonesia U-17
-
Absen 22 Tahun di Piala Dunia U-17, Portugal Siap Buat Kejutan Besar
-
9 Wonderkid Asia yang Bakal Bersinar di Piala Dunia U-17 2025: Ada Pemain Indonesia
-
Anak Legenda Inter Milan Kirim Psy War buat Timnas Indonesia U-17