Suara.com - Kapten Timnas Putri Indonesia, Shafira Ika Putri, menegaskan targetnya untuk bisa memetik tiga poin melawan Kirgistan pada laga perdana Grup D Kualifikasi Piala Asia 2026 di Stadion Indomilk Arena, Minggu (29/6/2026).
Tidak hanya menang lawan Kirgistan, Shafira juga ingin bisa meraih kemenangan atas dua negara lainnya, yaitu Taiwan dan Pakistan. Momen tampil di rumah sendiri menjadi faktor tersendiri.
"Saya sudah berkali-kali komunikasi juga sama mereka (para pemain), kalau ini adalah turnamen, kesempatan kita juga, maka kita bermain kandang dan kita memang harus menunjukkan yang terbaik untuk Indonesia," kata Shafira pada jumpa pers di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Sabtu (28/6/2025)).
"Dan aku juga berkali-kali bilang ke mereka, kalau ini rumah kita, kita harus menang di sini," lanjut sosok yang juga merupakan kapten timnas putri itu.
Skuad timnas putri saat ini diperkuat empat pemain naturalisasi baru, yakni Iris Joska De Rauw, Emily Julia Federica Nahon, Isa Guusje Warps, dan Felicia Victoria De Zeeuw.
Shafira menilai meski belum lama bergabung, keempat pemain itu sudah mampu berbaur dan membangun chemistry dengan para pemain lama.
"Untuk pemain naturalisasi-nya, kita juga sudah build chemistry juga sama mereka juga. Karena kita sudah lumayan lama berlatih sama mereka, juga saya rasa cukup sih, buat bertanding besok," ujar Shafira.
Pelatih kepala Satoru Mochizuki sebelumnya menyebut bahwa seluruh pemain kini dalam kondisi yang hampir ideal, dengan sebagian besar berada di rentang 80–100 persen kebugaran.
Ia juga mengapresiasi kepemimpinan Shafira yang dinilai berkontribusi besar dalam membentuk atmosfer positif di dalam tim.
Baca Juga: Hadapi Kyrgyzstan, Timnas Putri Indonesia Harus Maksimalkan Keunggulan Main Kandang
“Persiapan kami cukup panjang, dan pemain naturalisasi juga menunjukkan kondisi yang bagus. Mereka sudah ikut latihan penuh dan jika dalam kondisi fit, tentu ingin kami mainkan,” ujarnya.
“Memang susah mencapai 100 persen sempurna menjelang laga, tapi saya percaya pada kecerdasan dan pemahaman para pemain. Mereka siap untuk bertanding,” kata Mochizuki.
Satoru Mochizuki juga mengakui timnya dibebani target yang berat pada kualifikasi Piala Asia 2026, namun ia dan tim asuhannya siap berjuang maksimal.
Ia merasa anak asuhnya berjuang mati-matian agar bisa menjadi juara grup, sekaligus lolos ke Piala Asia 2026.
"Untuk bisa lolos sebagai peringkat satu, di juara grup, kali ini juga target yang lumayan tinggi. Saya dan juga pemain juga sama, saya rasa kami tidak ada terpikir untuk bisa lolos di peringkat dua saja, itu saya rasa tidak cukup," kata Mochizuki pada jumpa pers di Indomilk Arena, Sabtu.
"Karena kita mau berjuang, makanya kita mau targetkan peringkat satu. Kalau kita lihat sejarah sepak bola, di mana pun banyak sekali kejadian tim yang lebih di bawah bisa menang dari tim yang lebih di atas."
Berita Terkait
-
Hadapi Kyrgyzstan, Timnas Putri Indonesia Harus Maksimalkan Keunggulan Main Kandang
-
PSSI Umumkan 23 Nama Skuad Timnas Putri Indonesia, Ada Nama Pemain Naturalisasi Baru
-
Siapa Pemain Naturalisasi di Skuad Timnas Indonesia Putri untuk Kualifikasi Piala Asia 2026?
-
3 Pemain Andalan Timnas Putri Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2026
-
Skill Isa Guusje Bikin Kagum, Lewat Empat Pemain dan Cetak Gol dari Jarak Jauh
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Manchester United Bakal Punya Stadion Baru Rp40 Triliun dengan Konsep Tenda Sirkus
-
Ajax Dapatkan Berlian Mentah Bernama Maximilian Ibrahimovic Putra Zlatan Ibrahimovic
-
NGolo Kante Dibidik Fenerbahce, Peluang Tampil di Piala Dunia 2026 Terbuka Lebar
-
Kaget Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Jurgen Klopp Tegaskan Ogah Latih Mbappe Cs
-
Jelang Derby London vs Chelsea, Mikel Arteta Dapat Peringatan Serius
-
Media Korea Kagum dengan Rekam Jejak Pelatih Anyar Timnas Indonesia John Herdman
-
Michael Carrick Resmi Mulai Tugas sebagai Manajer Interim MU, Eks Real Madrid Ikut Dibawa
-
Luis Enrique Sebut Kekalahan PSG Tak Adil, Mimpi Treble Beruntun Pupus di Tangan Tetangga
-
Tottenham Terdepan dalam Perburuan Conor Gallagher
-
2 Pemain Urus Naturalisasi, Bakal Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia?