Suara.com - Timnas Indonesia U-23 akan menjalani laga terakhir di fase grup Piala AFF U-23 2025, Gerald Vanenburg punya tujuh pemain tak tergantikan.
Timnas Indonesia U-23 sudah menjalani dua pertandingan babak penyisihan grup Piala AFF U-23 2025 dengan kemenangan meyakinkan.
Pertama membantai Brunei Darussalam dengan skor telak 8-0, kedua menang tipis atas Filipina dengan skor 1-0.
Skuad Garuda Muda hanya tinggal melakoni satu pertandingan lagi, yakni melawan Timnas Malaysia U-23 pada Senin (21/7/2025).
Anak asuh Gerald Vanenburg hanya butuh hasil imbang untuk memastikan lolos ke semifinal, tetapi target utama pastinya kemenangan.
Ya, pelatih asal Belanda itu setidaknya sudah memiliki kerangka tetap terhadap susunan pemain yang diturunkannya dalam dua laga sebelumnya.
Setidaknya ada tujuh pemain tak tergantikan di skuad utama Timnas Indonesia U-23 saat ini.
Dimulai dari posisi penjaga gawang yang diisi Muhammad Ardiansyah, sosoknya mampu menyingkirkan Cahya Supriadi dan Daffa Fasya.
Kemudian di lini bertahan ada Dony Tri Pamungkas yang tak tergantikan di posisi bek kanan, dan Robi Darwis di sisi kiri.
Baca Juga: Piala AFF U-23 2025: Vietnam Bantai Laos 3-0, Thailand Tak Beri Ampun Timor Leste
Robi Darwis juga sempat dimainkan sebagai gelandang kanan di laga kedua melawan Filipina.
Lini tengah ada dua pemain yang tak gantikan, Arkhan Fikri dan Tony Firmansyah yang jadi tulang punggung aliran bola.
Sementara itu di lini penyerangan ada Rayhan Hannan dan Rahmad Arjuna, pendobrak pertahanan lawan.
Tenaga tujuh pemain tersebut tentu masih dibutuhkan Indonesia selama berada di Piala AFF U-23 2025.
Gerald Vanenburg hanya perlu memikirkan bagaimana para pemainnya itu menjaga stamina agar tetap fit.
Mengingat jika lolos final, lawan yang dihadapi mungkin lebih berat dari tim di babak penyisihan grup.
Berita Terkait
-
Piala AFF U-23 2025: Vietnam Bantai Laos 3-0, Thailand Tak Beri Ampun Timor Leste
-
Semua Pemain Timnas Indonesia U-23 Dengar Nih, Kata Erick Thohir Masih Kurang
-
Garuda Muda Tak Terkalahkan, Hokky Caraka Yakin Bisa Tembus Semifinal Piala AFF U-23 2025
-
Timnas Indonesia Terancam Gagal Lolos ke Semifinal Piala AFF U-23 2025
-
Live Malam Hari! Jam Berapa Timnas Indonesia vs Malaysia Main di Piala AFF U-23 2025
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Sapu Bersih Kemenangan di FIFA Series 2026
-
Saat Kecil Nonton di TV, Gabriel Jesus Terharu Bisa Cetak Gol di San Siro
-
Pelatih Bulgaria Ternyata Mantan Bintang Persipura! Intip Profil Aleksandar Dimitrov
-
Inter Milan Ingin Boyong Emiliano Martinez, Sudah Masuk Tahap Negosiasi
-
Pecahkan Rekor di Italia, Mikel Arteta: Inter Milan Tim yang Sangat Bagus
-
Liga Champions: Dalih Pelatih Inter Milan usai Dibantai Arsenal
-
Alasan Persik Kediri Lepas M Khanafi ke Borneo FC, Ternyata Karena Hal Tak Terduga
-
Alasan Semen Padang Boyong Maicon Souza
-
Yabes Roni Dilepas ke Persis Solo, CEO Bali United Ungkap Alasan Penting di Balik Keputusannya
-
Ditendang Persija, Gustavo Franca: Senang Dapat Dukungan Luar Biasa dari Aremania