Suara.com - Pemain keturunan berdarah Indonesia, Demiane Agustien resmi bergabung ke akademi Arsenal.
Kabar tersebut dibagikan langsung oleh sang pemain via akun Instagram pribadinya.
Demiane Agustien membagikan potret ketika dirinya menandatangani kontrak dengan Arsenal U-18.
"Senang untuk mendapatkan kontrak profesional pertama saya di klub luar biasa ini," tulisnya.
Lantas dari mana darah Indonesia Demiane berasal? Menurut keterangan dari Football Talentnesia ID, garis keturunan Indonesia diwarisinya dari sang ibu.
Ibu Demiane memiliki darah campuran Mesir-Indonesia dan lahir di Belanda, sementara neneknya merupakan kelahiran asli Indonesia.
Meskipun lahir di Belanda, Demiane tumbuh besar dan mengembangkan bakatnya di Inggris.
Bakat sepak bola Demiane tampaknya menurun langsung dari ayahnya, Kemy Agustien.
Kemy bukanlah sosok sembarangan, ia merupakan andalan Timnas Belanda di level kelompok umur, mulai dari U-19, U-20, hingga U-21, sebelum akhirnya memilih untuk membela Timnas Curacao di level senior sejak debutnya pada 11 Juni 2015.
Baca Juga: Terbongkar! Ini Alasan Terselubung Jordy Tutuarima Bertahan di Persis: Agar Bela Timnas Indonesia?
Jejak karier profesional Kemy Agustien pun sangat luas, membentang di berbagai negara.
Di Inggris, ia pernah berseragam tim-tim ternama seperti Birmingham, Crystal Palace, Swansea, dan Brighton.
Sementara di Belanda, ia sempat bermain untuk Roda JC, AZ Alkmaar, dan RKC Waalwijk.
Kemy bahkan pernah mencicipi atmosfer sepak bola Asia Tenggara saat memperkuat klub Filipina, Global Cebu FC, pada 2017.
Mengikuti jejak sang ayah, Demiane Agustien memulai perjalanannya di akademi sepak bola West Brom.
Ia kemudian pindah untuk menimba ilmu di tim U-18 Derby County pada Januari 2023.
Berita Terkait
-
Here We Go! Habiskan Rp460 Miliar, Napoli Datangkan Pemain Keturunan
-
Pascal Struijk Tolak Halus Timnas Indonesia? Begini Katanya
-
Kepindahan Viktor Gyokeres ke Arsenal Tinggal Tunggu Waktu, Fans Sporting Meradang
-
Tak Perlu Naturalisasi, 4 Pemain Keturunan Jebolan Akademi Top Eropa Bisa Langsung Bela Timnas
-
UEFA Hukum Arsenal 10 Tahun Buntut Pengaturan Skor, Satu Pemain Dilarang Tampil Seumur Hidup!
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Bojan Hodak Bawa Kabar Baik Jelang Persib vs PSBS Biak, Apa Itu?
-
Rekor Solomon vs Tim ASEAN, Timnas Indonesia Berpotensi Pesta Gol?
-
Sempat Didekati MU, Emiliano Martinez Kini Masuk Radar Inter Milan
-
Inter Milan Dipermalukan Arsenal, Kepemimpinan Wasit Joao Pinheiro Tuai Pujian
-
Cetak Brace ke Gawang AS Monaco, Mbappe Kini Sejajar dengan Cristiano Ronaldo
-
Federico Barba Dipastikan Bertahan di Persib Bandung
-
Gagal Bersinar di Arsenal, Cerita Brooklyn yang Terbebani dengan Label Anak David Beckham
-
Gareth Bale Bongkar Alasan Xabi Alonso Gagal di Real Madrid: Bukan Soal Taktik, tapi...
-
Bikin Arsenal Sejago Sekarang, Mikel Arteta Dapat Ilmu Taktik dari Mana?
-
Cetak Sejarah 140 Tahun, Arsenal Memang Favorit Juara Liga Champions Musim Ini