Suara.com - Persija Jakarta kembali memperkenalkan amunisi anyar untuk mengarungi Super League 2025/2026. Kali ini giliran Alan Cardoso, pemain berlabel timnas Brasil sukses didaratkan.
Satu demi satu komposisi tim mulai lengkap. Alan menjadi pemain asing ketujuh yang diperkenalkan sebagai armada anyar Macan Kemayoran.
Pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu akan melengkapi kekuatan lini pertahanan Macan Kemayoran dalam Super League 2025/2026.
Berikut lima fakta menarik tentang Alan Cardoso:
1. Pemain Berlabel Timnas Brasil
Alan Cardoso pernah membela Timnas Brasil U-17 pada tahun 2014. Meski hanya mencatat dua penampilan, pengalaman itu menunjukkan kualitas dan potensi yang sudah terpantau sejak usia muda.
2. Karier Panjang di Brasil
Karier profesional Alan dimulai di klub besar Brasil, Vasco da Gama, pada 2018. Sejak itu, ia menjelajah berbagai klub di negaranya, seperti ABC FC, Santos B, Londrina PR, Santa Cruz, Paysandu, Resende, Ipatinga, Náutico, Novo Hamburgo, Avenica, hingga Confiança.
3. Persija Jadi Klub Pertama di Luar Brasil
Baca Juga: Breaking News! Bek Berlabel Timnas Brasil Resmi Gabung Persija Jakarta
Musim 2025/2026 menjadi momen spesial bagi Alan. Untuk pertama kalinya dalam karier, ia merantau ke luar negeri. Persija Jakarta adalah pintu gerbang internasionalnya.
4. Bek Modern
Alan dikenal sebagai bek kiri dengan kekuatan fisik yang solid. Selain disiplin dalam bertahan, ia juga kerap membantu serangan dari sisi sayap, menjadikannya bek modern yang fleksibel dan dinamis.
5. Optimistis dan Punya Tekad Kuat
Dalam pernyataan resminya, Alan menyatakan siap menghadapi tantangan baru bersama Persija. Ia berharap bisa memberi kontribusi besar dan membantu klub meraih prestasi.
“Saya sangat siap mengenakan jersey Persija. Saya sangat menantikan tantangan ini. Saya harap bersama Persija bisa meraih hasil yang hebat dan meraih gelar juara,” ujar Alan.
Alan bukan sekadar rekrutan asing biasa. Ia datang membawa semangat baru dan ambisi besar. Di hadapan Jakmania, Alan bersiap memberi yang terbaik demi kejayaan Ibu Kota.
Berita Terkait
-
Breaking News! Bek Berlabel Timnas Brasil Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Usung Tema Jakarta Bersinergi, Persija Bakal Launching Tim di JIS
-
Gustavo Franca Siap Mulai Perjalanan Baru bersama Persija Jakarta
-
Persija Jakarta Dapat Pemain Buangan Klub Brasil, Siapa?
-
Eks Pelatih MU Incar 3 Pemain Asing untuk Persija, Siapa Saja?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman