Suara.com - Penyerang Timnas Irak, Aymen Hussein, tengah mengikuti program pemulihan dan peningkatan kebugaran khusus di Uni Emirat Arab sebagai persiapan melawan Timnas Indonesia di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pemain berusia 29 tahun tersebut baru saja bergabung dengan klub Al-Kahramaa di Liga Irak melalui transfer senilai sekitar 900 juta dinar Irak atau setara Rp 11 miliar.
Nilai tersebut menjadikannya penyerang dengan banderol termahal sepanjang sejarah kompetisi tersebut.
Menurut informasi yang diterima Winwin, Hussein saat ini berlatih bersama klub Shabab Al Ahli di Dubai, di bawah pengawasan pelatih kebugaran khusus.
Tujuannya adalah memaksimalkan kondisi fisiknya dalam waktu singkat agar siap tampil pada awal musim bersama Al-Kahramaa sekaligus menghadapi laga Kualifikasi Piala Dunia pada Oktober 2025.
Fokus utama program ini adalah mengurangi kadar lemak tubuh dan meningkatkan daya tahan fisik.
Hussein menjalani latihan di pusat kebugaran, disertai sesi latihan berat di area pasir dekat pantai untuk menambah intensitas kerja otot.
Metode ini sudah menjadi rutinitasnya, tetapi kali ini ia melakukannya dengan intensitas lebih tinggi mengingat laga krusial melawan Timnas Indonesia dan Arab Saudi sudah semakin dekat.
Hussein juga memahami bahwa musim ini akan menjadi sorotan, mengingat statusnya sebagai rekrutan termahal di Liga Irak.
Baca Juga: Arab Saudi Uji Coba Lawan Dua Negara Eropa Jelang Hadapi Timnas Indonesia
Ia ingin membuktikan kapasitasnya sebagai ujung tombak utama dan membantu Al-Kahramaa bersaing di papan atas Liga Bintang Irak, terlebih klub tersebut kini diperkuat sejumlah pemain bintang lokal maupun asing.
Pelatih Timnas Irak, Graham Arnold, melalui jajaran asistennya, terus memantau perkembangan Hussein dan para pemain lainnya.
Rencananya, pemusatan latihan akan digelar di Thailand pada awal September 2025 untuk menilai kesiapan fisik seluruh skuad sebelum menentukan daftar pemain yang akan dibawa ke babak kualifikasi.
Sejak debut bersama Timnas Irak pada Agustus 2015, Aymen Hussein telah mengoleksi 83 penampilan resmi dan mencetak 31 gol, menjadikannya salah satu pilar penting Asos Al-Rafidain dalam satu dekade terakhir.
Berita Terkait
-
Arab Saudi Uji Coba Lawan Dua Negara Eropa Jelang Hadapi Timnas Indonesia
-
Nova Arianto Ungkap Alasan Coret Banyak Pemain Keturunan dari Timnas Indonesia U-17
-
Timnas Indonesia U-17 Agendakan 9 Uji Coba Menuju Piala Dunia U-17 2025
-
Jurus Rahasia Nova Arianto Jelang Timnas U-17 vs Tajikistan, Bakal Pesta Gol?
-
Belum Tendang bola, Jay Idzes Sudah Bikin Sassuolo Untung Besar
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Breaking News! Bahrain Batalkan Uji Coba Hadapi Timnas Indonesia U-22
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
Terkini
-
Terlilit Utang Rp145 Miliar, Keluarga Sven-Goran Eriksson Jual Murah Rumah Mewah
-
Waduh! Jose Mourinho Gak Bayar Tagihan Hotel Rp15 Miliar, Mendadak Bangkrut?
-
Menolak Tua! Cristiano Ronaldo Berencana Pensiun Satu atau Dua Tahun Lagi
-
Mauro Zijlstra Beri Kabar Baik Jelang SEA Games 2025, Apa Itu?
-
Berapa Gaji Zinedine Zidane Jika Latih Timnas Indonesia?
-
Menderita Hernia, Lamine Yamal Berpotensi Absen di Piala Dunia 2026
-
Bojan Hodak 'Menghilang' di Sesi Latihan Persib, Gabung Timnas Indonesia?
-
Johannes Siregar Pemain Keturunan Batak di Jerman, Pernah Belajar di Klub Kevin Diks
-
Bojan Hodak Dirumorkan Latih Timnas Indonesia, Igor Tolic Ungkap Hal Mengejutkan
-
Miris! Klub Malaysia Ogah Tampung 7 Pemain Naturalisasi Abal-abal