- Timnas Putri U-16 Australia juara Piala AFF Putri U-16 2025 usai kalahkan Thailand 1-0 di Stadion Manahan, Solo.
- Gol kemenangan dicetak Theodora Mickalad pada menit ke-49 setelah kesalahan kiper Thailand.
- Thailand gagal meraih gelar keempat beruntun, sementara Vietnam finis ketiga usai menyingkirkan Indonesia lewat adu penalti.
Suara.com - Timnas Putri U-16 Australia sukses merebut gelar juara Piala AFF Putri U-16 2025 usai menundukkan Thailand dengan skor tipis 1-0 di Stadion Manahan, Solo, Jumat (29/8/2025).
Kemenangan ini mengakhiri dominasi Thailand yang sebelumnya meraih tiga gelar beruntun, sekaligus menghadirkan trofi kedua bagi Australia setelah kali pertama menjuarai ajang ini pada 2009.
Sejak awal laga, Australia tampil agresif dan langsung menekan pertahanan lawan. Maeve Joan Nicholas mencoba peruntungannya lewat tembakan jarak jauh di menit ke-10, namun kiper Thailand, Pimlapat Aeewong, masih sigap mengamankan bola.
Tekanan serupa kembali hadir pada menit ke-22 melalui sepakan Hayley Ashley Muir, tetapi lagi-lagi dapat diredam oleh penjaga gawang Thailand.
Peluang emas lain tercipta menjelang babak pertama berakhir lewat tendangan Matilda Wadewitz dari sisi kanan, namun arah bola belum tepat sasaran. Skor tetap tanpa gol hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, skuad asuhan Michael Edward Cooper melanjutkan dominasi serangan. Claire Louise Corbett yang baru masuk sempat memberi ancaman, tetapi tembakannya masih bisa dibendung Aeewong.
Petaka datang bagi Thailand di menit ke-49. Kesalahan kiper saat memotong bola tendangan bebas berujung pada gol Australia, setelah Theodora Mickalad dengan cerdik memanfaatkan situasi dan mencetak gol pembuka.
Thailand mencoba bangkit dengan melancarkan serangan ke jantung pertahanan Australia, namun tak mampu menembus lini belakang lawan hingga peluit panjang berbunyi.
Kemenangan ini juga menjadi pertemuan kedua antara kedua tim di turnamen, setelah sebelumnya Australia menang 2-1 di fase grup.
Baca Juga: Apa Evaluasi Buat Timnas Putri Indonesia Pasca Ditumbangkan Australia?
Sementara itu, pada perebutan tempat ketiga, Vietnam berhasil menundukkan Indonesia melalui adu penalti dengan skor 7-6. Kedua tim sebelumnya bermain imbang 1-1 selama waktu normal.
(Antara)
Berita Terkait
-
Apa Evaluasi Buat Timnas Putri Indonesia Pasca Ditumbangkan Australia?
-
Australia Bergejolak: Protes Massal Desak Sanksi untuk Israel!
-
Pesta Rakyat Brisbane 2025: Pertamina Bawa UMKM Tembus Pasar Global
-
Timnas Putri Indonesia U-16 Hajar Timor Leste 6-0, Selangkah Lagi ke Semifinal AFF 2025
-
Indra Bekti Siap Pindah ke Australia: Kita Tinggalkan Semua yang Ada di Sini
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Cesar Meylan Ungkap Deja Vu Kanada di Timnas Indonesia: Garuda Bakal Terbang ke Piala Dunia
-
John Herdman Mau Pemain Naturalisasi di Level Tertinggi, Winger PSV Ini Bisa Jadi Opsi
-
Toni Firmansyah dan 2 Wonderkid BRI Super League yang Bisa Dipantau Serius John Herdman
-
Tak Mau Timnas Indonesia Bergantung Asing, John Herdman Menyiapkan Warisan Pelatih Lokal
-
John Herdman Bakal Blusukan di Eropa, Cari Pemain Naturalisasi Baru?
-
John Herdman Janjikan Transformasi Besar Timnas Indonesia Mulai Debut Perdana di FIFA Series 2026
-
John Herdman Ungkap Syarat Mutlak Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Harus Merumput di...
-
Hakan Calhanoglu Absen Lawan Arsenal: Arteta Semringah, Chivu Cemberut
-
Tolak Arsenal dan Manchester City, Marc Guehi Selangkah Lagi Gabung Liverpool
-
Striker Anyar AC Milan Niclas Fullkrug Ternyata Ringkih, Baru Main Sudah Cedera