- Santiago Gimenez berpotensi hengkang dari AC Milan ke AS Roma
- Negosiasi Milan dan Roma berlangsung intensif menjelang deadline transfer
- Pertukaran ini dinilai menguntungkan kedua klub
Suara.com - Striker AC Milan, Santiago Gimenez, dikabarkan siap angkat kaki dari San Siro.
Penyerang asal Meksiko itu kini membuka pintu untuk bergabung dengan AS Roma dalam skema pertukaran pemain dengan Artem Dovbyk.
Situasi Gimenez di Milan bisa dibilang penuh kejutan.
Hanya beberapa hari lalu, sang agen, Rafaela Pimenta, menegaskan kliennya tak akan meninggalkan Rossoneri sebelum jendela transfer ditutup.
“Gimenez tidak akan ke mana-mana. Semua rumor yang beredar itu tidak benar, hanya berita palsu,” ucap Pimenta dikutip dari Milan Sempre
Namun, laporan terbaru dari jurnalis transfer kenamaan Fabrizio Romano menyebutkan bahwa sikap Gimenez berubah drastis.
Sang striker kini menerima kemungkinan hengkang ke Roma, sejalan dengan rencana Milan yang tampaknya sudah tidak lagi memasukkannya dalam proyek jangka panjang.
Kesepakatan yang tengah dibicarakan adalah tukar tambah Gimenez dengan Artem Dovbyk, penyerang andalan AS Roma.
Dovbyk sendiri sudah dikabarkan mencapai kesepakatan pribadi dengan Milan, sehingga tinggal menunggu restu kedua klub untuk menyelesaikan proses transfer.
Baca Juga: Nasib Terkatung-katung Ademola Lookman: Atalanta Tolak Bayern Munich
Menurut jurnalis Matteo Moretto, Gimenez pun siap mendengarkan proposal Roma.
Ia rela mengakhiri petualangannya di Milan meski baru semusim berseragam Rossoneri.
Negosiasi antara Milan dan Roma disebut berjalan intensif, tetapi waktu sangat terbatas karena deadline transfer akan berakhir pada Senin malam (1/9/2025) waktu Eropa.
Bagi Milan, kedatangan Dovbyk bisa menjadi solusi lini depan yang lebih sesuai dengan kebutuhan taktik pelatih Max Allegri.
Penyerang Ukraina itu dikenal memiliki keunggulan duel udara, finishing klinis, serta tipe target man yang bisa mengisi peran nomor 9 klasik.
Sementara Roma berpotensi mendapatkan striker eksplosif seperti Gimenez. Pemain 24 tahun ini punya kecepatan, mobilitas tinggi, serta naluri mencetak gol yang tajam.
Berita Terkait
-
Nasib Terkatung-katung Ademola Lookman: Atalanta Tolak Bayern Munich
-
Terungkap! Magnet Persib Bikin Thom Haye Klepek-Klepek, Bukan Cuma Soal Uang?
-
Deadline Day Panas! Liverpool Bungkus Isak dalam Transfer Fantastis
-
Jadi Pilihan ke-3 di Liverpool, Kostas Tsimikas Hijrah ke AS Roma
-
Bursa Transfer Ligue 1: Menanti Duet Pogba-Kante di AS Monaco
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Senyum Lebar John Herdman Tiba di Indonesia Bareng Bang Jay, Bakal Nonton Persib vs Persija?
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Tak Mau Seperti Timnas Indonesia, Exco Federasi Tunisia Tolak Patrick Kluivert
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Gagal Gaet Joao Cancelo, Inter Milan Bidik Wing-Back Brasil Fiorentina Dodo
-
Rekor Tak Tersentuh! Persib Empat Laga Tak Terkalahkan dari Persija, Bojan Hodak Pede
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU