- Federico Chiesa tidak masuk dalam skuad 22 pemain Liverpool untuk Liga Champions 2025/26, meski sudah mencetak gol di Premier League.
- Pelatih Arne Slot justru memasukkan Rio Ngumoha (17 tahun), yang tampil impresif dengan gol kemenangan lawan Newcastle.
- Liverpool hanya mendaftarkan 22 pemain di daftar A Liga Champions, dengan regulasi mewajibkan delapan slot untuk pemain homegrown.
Suara.com - Liverpool mengambil keputusan mengejutkan terkait daftar skuad Liga Champions musim 2025/26.
Dilansir dari BBC, Federico Chiesa, penyerang asal Italia, tidak masuk dalam 22 pemain yang dipilih oleh pelatih Arne Slot. Sebaliknya, striker muda berusia 17 tahun, Rio Ngumoha, justru mendapatkan tempat.
Chiesa sejatinya selalu tampil sebagai pemain pengganti dalam tiga laga awal Premier League musim ini dan sempat mencetak gol penutup saat melawan Bournemouth pada pekan perdana.
Namun, kontribusi tersebut belum cukup untuk meyakinkan Slot agar memasukkannya ke dalam daftar skuad utama di kompetisi Eropa.
Sebaliknya, Ngumoha berhasil mencuri perhatian setelah mencetak gol kemenangan dramatis Liverpool kala menghadapi Newcastle di pertandingan kedua Premier League.
Performa tersebut diyakini menjadi salah satu alasan utama dirinya dipercaya tampil di ajang bergengsi ini.
Menurut regulasi Liga Champions, klub dapat mendaftarkan maksimal 25 pemain di daftar A, dengan delapan slot khusus untuk pemain homegrown atau yang dilatih secara lokal.
Liverpool hanya mengajukan 22 nama, dan Ngumoha termasuk di dalamnya, sementara Chiesa harus rela tersingkir dari daftar tersebut.
Baca Juga: Gabriel Jesus Tersingkir dari Skuad Liga Champions Arsenal, Kalah dengan Pemain 15 Tahun
Berita Terkait
-
Gabriel Jesus Tersingkir dari Skuad Liga Champions Arsenal, Kalah dengan Pemain 15 Tahun
-
Rekap Transfer Liga Inggris: Liverpool dan Arsenal Boros Belanja Pemain
-
Rekap Daftar Transfer Deadline Day Eropa: Drama Liverpool, Isak, hingga Calvin Verdonk ke Ligue 1
-
Target di Kualifikasi Piala Asia U-23 2026, Gerald Vanenburg: Ibarat Tampil di Liga Champions
-
Liga Champions 2025/26: Reuni Pemain Lama dan Pertarungan Seru di Fase Grup
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Ruben Amorim Tantang Pemain Muda Manchester United Hadapi Atmosfer Panas Elland Road
-
Detik-detik Emosi Donnarumma Meledak Usai City Ditahan Sunderland, Pep Guardiola Turun Tangan
-
Presiden PSG Untuk Ketiga Kalinya Bebas: Kasus Korupsi Nasser Al-Khelafi Gugur di Pengadilan Swiss
-
Rp 21 Triliun! Komisi Agen Pemain 2025 Meledak 90%, Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah
-
Lothar Matthaus: Jamal Musiala dan Wirtz Kunci Kebangkitan Timnas Jerman di Piala Dunia 2026
-
Pemerintah Bekukan Timnas Gabon, Pierre-Emerick Aubameyang Lawan Balik
-
Harga Tiket Selangit Tak Surutkan Minat, Permintaan Tiket Piala Dunia 2026 Makin Meroket
-
Minat Klub Arab Mulai Meredup, Mohamed Salah Bakal Balik ke Serie A Italia?
-
Mikel Arteta Kirim Kode Keras, Arsenal Bakal Gila-gilaan di Bursa Transfer Januari
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, Legenda The Blues Buka Suara: Ada Cerita di Balik Layar