- Go Ahead Eagles baru saja mencatat kemenangan bersejarah atas Panathinaikos di Athena dan kini bersiap menjamu NEC Nijmegen di Eredivisie.
Suara.com - Go Ahead Eagles masih dibalut euforia setelah mencatat kemenangan bersejarah atas Panathinaikos di Athena.
Namun, skuad asuhan Melvin Boel kini harus segera kembali fokus karena mereka dijadwalkan menjamu NEC Nijmegen dalam lanjutan Eredivisie di Deventer, Minggu (5/10/2025) malam waktu setempat.
NEC datang dengan catatan impresif di awal musim. Dari beberapa laga yang telah dimainkan, mereka sukses meraih empat kemenangan dan kini bertengger di posisi keempat klasemen sementara Eredivisie.
Kondisi tersebut menjadikan laga ini diprediksi berjalan ketat.
Pelatih Go Ahead Eagles, Melvin Boel, sempat menyinggung momen indah di Athena sebelum mengalihkan konsentrasi ke laga selanjutnya.
“Jika bisa meraih kemenangan tandang melawan lawan sekuat itu, rasanya sungguh luar biasa. Apalagi melihat apa yang dirasakan orang-orang; kebahagiaan, kebanggaan, emosi. Itu benar-benar indah. Tapi sekarang fokus harus kembali ke pertandingan Minggu,” kata Boel di laman resmi klub.
Ia menilai NEC akan menjadi lawan yang sulit karena gaya bermain mereka yang agresif dan dominan.
“NEC adalah tim menyerang yang kerap tampil dengan penguasaan permainan. Mereka mampu bermain sangat baik dan pekan lalu mengalahkan AZ dengan performa yang mengesankan," ujar Melvin Boel.
"Ada ide permainan yang jelas di balik cara mereka bermain, dan itu menarik untuk dilihat. Kami akan memulihkan kondisi dan langsung mengarahkan fokus ke laga hari Minggu. Kami sudah tidak sabar,” lanjutnya.
Baca Juga: Kata-kata Dean James Cetak 2 Assist di Liga Europa Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Pertemuan Go Ahead Eagles dan NEC kali ini diperkirakan akan menyajikan duel sengit antara dua tim dengan tren positif.
Berita Terkait
-
Kata-kata Dean James Cetak 2 Assist di Liga Europa Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
H-6 Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Pemain Keturunan Rp 31,29 Miliar Kasih Kabar Baik
-
Statistik Brutal Dean James: Bek Timnas Indonesia Jadi Pahlawan Go Ahead Eagles di Liga Europa
-
Dean James Cetak Rekor di Liga Europa, Satu-satunya Pemain Indonesia yang Bisa
-
Mees Hilgers Bersinar di Laga Persahabatan, FC Twente Akhirnya Luluh Juga?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
Membedah Formasi Andalan Giovann van Bronckhorst, Cocok untuk Timnas Indonesia?
-
Bojan Hodak Bicara Peluang Eks Timnas Italia U-21 Tampil Lawan Lion City Sailors
-
Kabar Buruk untuk Klub Milik Orang Indonesia, Real Madrid Ingin Pulangkan Nico Paz
-
Erick Thohir Minta Penunjukkan Nova Arianto Tak Diperdebatkan Lagi
-
Prediksi Atletico Madrid vs Inter Milan pada Ajang Liga Champions, Duel Panas di Metropolitano
-
Prediksi Liverpool vs PSV pada Ajang Liga Champions, The Reds Kalah Lagi di Anfield?
-
Lamine Yamal Dibuat Mati Kutu, Legenda MU Puji Setinggi Langit Marc Cucurella
-
Awayday ke Singapura, Bojan Hodak dan Marc Klok Minta Bobotoh Lakukan Hal Ini
-
Pelatih Chelsea Puas Bisa Hajar Barcelona dengan Skor 3-0
-
Arsenal vs Bayern Munich: Vincent Kompany Siap Ladeni Taktik Mikel Arteta