Laga Italia vs Israel di Udine diperkirakan akan diwarnai lebih banyak demonstran pro-Palestina ketimbang penonton di stadion.
Hanya 4.000 tiket terjual untuk pertandingan penting ini.
Pelatih Gennaro Gattuso mengakui suasana sekitar laga tak akan tenang di tengah tensi politik dan kemanusiaan yang tinggi.
Suara.com - Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia antara Timnas Italia vs Israel pekan depan berpotensi berlangsung dalam suasana panas.
Bukan hanya karena persaingan di lapangan, tapi juga karena gelombang demonstrasi pro-Palestina yang diprediksi lebih besar dari jumlah penonton yang hadir di Stadion Friuli, Udine.
Sejak pekan lalu, kelompok demonstran sudah mendatangi pusat latihan tim nasional Italia di Coverciano, Florence.
Mereka menuntut agar laga kontra Israel dibatalkan sebagai bentuk protes atas perang yang masih berlangsung di Gaza.
Aksi itu menjadi bagian dari gelombang mogok nasional yang diikuti jutaan aktivis di berbagai kota Italia.
Pelatih Italia, Gennaro Gattuso, menyadari kondisi yang akan dihadapi timnya.
“Tidak akan jadi lingkungan yang tenang,” kata Gattuso dari dalam pusat latihan Coverciano. “Akan ada 10 ribu orang di luar stadion dan 5-6 ribu di dalam stadion," tambahnya dikutip dari ESPN.
Per 6 Oktober, tiket yang terjual baru mencapai sekitar 4.000 lembar untuk laga yang dijadwalkan berlangsung Selasa depan.
Angka itu sangat kecil untuk pertandingan sekelas kualifikasi Piala Dunia.
Baca Juga: Patrick Kluivert Unjuk Mental Baja, Sudah Kantongi Kelemahan Arab Saudi?
Sempat muncul wacana agar laga ditunda atau bahkan Israel diskors dari kompetisi UEFA akibat situasi politik dan perang yang melibatkan negara tersebut.
Wali Kota Udine, Alberto Felice De Toni, juga mendukung ide penundaan itu.
Namun, Italia yang tengah berjuang keras agar tak gagal lolos ke Piala Dunia untuk ketiga kalinya beruntun, menegaskan tidak punya pilihan selain tetap bermain.
“Kami harus memainkan pertandingan ini. Jika tidak, kami akan kalah 0-3,” ujar Gattuso.
“Presiden federasi, Gabriele Gravina, sudah menjelaskan itu dengan sangat jelas.”
Kedua tim sebelumnya sudah bertemu bulan lalu di Hungaria, di mana Israel memainkan laga kandang “netral”-nya.
Berita Terkait
-
Ole Romeny Siap Jadi Mesin Gol Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi Malam Ini, Laga Paling Menentukan
-
3 Skenario Nasib Timnas Indonesia Jelang Lawan Arab Saudi
-
Moise Kean Kena Damprat Gennaro Gattuso Jelang Italia Lawan Israel, Ada Apa?
-
Gattuso Uji Taktik Baru, Timnas Italia Siapkan Formasi3Bek Jelang Kualifikasi Piala Dunia
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Hasil Persebaya Surabaya vs Arema FC, Drama Gol Bunuh Diri dan Kartu Merah
-
Hadapi Lawan Lintas Benua, Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Manfaatkan FIFA Series
-
Thomas Frank Fokus Rekor Tandang Tak Terkalahkan Demi Amankan 3 Poin Penting
-
Bintang Bayern Luis Diaz Dilarang Tampil Tiga Pertandingan Liga Champions Usai Kartu Merah
-
Mikel Arteta Minta Arsenal Tampil yang Terbaik untuk Kalahkan Tottenham
-
Wajib Menang! Arsenal Siap Kalahkan Tottenham di Emirates Jaga Puncak Klasemen
-
Fabio Lefundes Siapkan Taktik Rahasia, Borneo FC Bertekad Kalahkan Madura United di Segiri
-
Borneo FC vs Madura United, Ujian Berat Pesut Etam Pertahankan Rekor Sempurna Super League
-
Ledakan Peserta MLSC Jakarta, Sinyal Kuat Peningkatan Sepak Bola Putri Ibu Kota
-
Siap Tempur! Bek Arema Rifad Marasabessy Tidak Gentar Atmosfer Gelora Bung Tomo Lawan Persebaya