-
Marselino Ferdinan resmi bergabung dengan klub Slovakia, AS Trencin, setelah tertunda karena masalah administrasi.
-
Kepindahan ini dilakukan dengan status pinjaman dari Oxford United.
-
Bergabungnya Marselino membuka peluangnya kembali ke Timnas Indonesia pada FIFA Matchday November 2025.
Suara.com - Pemain muda andalan Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan dilaporkan telah tiba di Slovakia dan secara resmi bergabung dengan klub barunya AS Trencin.
Momen kedatangan Marselino ini dipamerkan langsung oleh pihak klub melalui unggahan di media sosial mereka.
AS Trencin membagikan potret perdana sang wonderkid yang tengah mengenakan seragam kebesaran klub berwarna merah putih.
“Selamat datang di tim Marselino. Ayo mulai perjalanan,” tulis AS Trencin.
Kedatangan ini menjadi akhir dari saga yang cukup panjang bagi eks Persebaya Surabaya ini untuk gabung ke AS Trencin.
Meskipun kepindahannya dengan status pinjaman dari Oxford United telah diumumkan sejak awal September lalu, Marselino tak kunjung bisa bergabung karena masih terganjal urusan administrasi.
Kini dengan semua permasalahan yang telah rampung, jalan bagi Marselino untuk segera melakoni debutnya di Liga Slovakia terbuka sangat lebar.
Lebih dari sekadar debut di level klub, kedatangan Marselino di Slovakia ini juga membuka kembali spekulasi mengenai masa depannya di Timnas Indonesia.
Seperti diketahui, namanya secara mengejutkan tidak masuk dalam daftar panggil pelatih Patrick Kluivert untuk laga krusial Kualifikasi Piala Dunia 2026 bulan ini, yang salah satu alasannya diyakini karena ketidakjelasan statusnya di level klub.
Baca Juga: Patrick Kluivert Mengaku Bangga Meski Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
Dengan bergabungnya ia secara resmi ke AS Trencin dan potensi untuk mendapatkan menit bermain reguler, pintu bagi Marselino untuk kembali mengenakan seragam Merah Putih pada agenda FIFA Matchday November 2025 mendatang kini terbuka sangat lebar.
Berita Terkait
-
Turun Kelas ke Piala AFF, Timnas Indonesia Bisa Juara dengan Susunan Pemain Ini
-
8 Pemain Keturunan Timnas Indonesia yang Bisa Tampil di Piala AFF 2026
-
Evaluasi Patrick Kluivert Digelar Usai Erick Thohir Nikahkan Anaknya
-
Patrick Kluivert Ogah Sapa Fans Timnas Indonesia, PSSI Angkat Bicara
-
Manajer Timnas Indonesia Laporkan Patrick Kluivert, Kenapa?
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
Indra Sjafri Wajib Resah Lihat Statistik Penyerang Timnas Indonesia untuk SEA Games 2025
-
Jelang Duel vs West Ham, Slot Akui Mental Liverpool Drop
-
Hasil Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, 2 Gol Telat Untuk Ultah Macan Kemayoran ke-97
-
Beri Sinyal Datangkan Ivar Jenner, Bos Persija Serahkan Keputusan ke Pelatih
-
Rizky Ridho Bertahan, Persija: Tak Ada Paksaan
-
Membedah 6 Striker Timnas Indonesia U-22: Siapa Pantas Jadi Trisula di SEA Games 2025
-
Susunan Pemain Persija vs PSIM Yogyakarta di BRI Super League 28 November 2025
-
3 Pilar Berlabel Senior Absen dari Skuad Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
-
Hasil Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya: Gol Telat Titan Agung Buyarkan Kemenangan Bajul Ijo