- PSM Makassar siap bangkit hadapi Arema FC.
- Ahmad Amiruddin yakin timnya semakin solid.
- Pertandingan digelar di Stadion B.J. Habibie Parepare.
Suara.com - Pelatih interim PSM Makassar, Ahmad Amiruddin, menegaskan timnya mengalami perkembangan signifikan menjelang pertandingan melawan Arema FC di pekan kesembilan BRI Super League.
Amiruddin menyebut bahwa sejumlah target latihan telah tercapai sesuai harapan tim pelatih.
"Fokus latihan kami untuk melihat sejauh mana para pemain mulai hari pertama latihan sampai hari ini. Alhamdulillah, secara kondisi sudah lebih progres lagi," ujar Amiruddin.
Menurutnya, sejak awal pekan para pemain seperti Victor Luiz dan rekan-rekannya menjalani latihan bertahap untuk memulihkan kondisi fisik dan memahami strategi permainan.
Program latihan intensif ini dilakukan agar performa pemain PSM Makassar tetap maksimal menghadapi lawan kuat seperti Arema FC.
Pertandingan ini juga menjadi ujian pertama bagi Amiruddin setelah ditunjuk sebagai pelatih sementara menggantikan Bernardo Tavares yang telah menangani PSM selama lebih dari tiga tahun.
Publik Parepare pun menaruh harapan besar pada tangan dingin Amiruddin dalam membawa Pasukan Ramang meraih hasil positif.
"Kami persiapan step by step. Masih ada waktu beberapa hari lagi untuk pertandingan dan mempelajari Arema FC. Kami juga masih menunggu beberapa pemain yang dipanggil timnas," ungkap Amiruddin.
Ia menambahkan bahwa dirinya hanya menjalankan amanah manajemen hingga pelatih kepala baru ditetapkan secara resmi.
Baca Juga: Persebaya Surabaya Maksimalkan Jeda Kompetisi untuk Siapkan Strategi Matang Hadapi Persija Jakarta
"Kalau saya sendiri hanya menjalankan amanah dari tim. Sampai pelatih kepala yang baru ditetapkan. Saya dan pemain siap bekerja keras di pertandingan. Mohon doa dan dukungan dari suporter PSM Makassar," sambung dia.
PSM Makassar kini berambisi meraih kemenangan di hadapan pendukung sendiri setelah hanya mencatat satu kemenangan dari enam pertandingan terakhir.
Tim kebanggaan Sulawesi Selatan itu kini berada di posisi ke-14 klasemen sementara BRI Super League dengan koleksi tujuh poin.
Sementara Arema FC menempati posisi ke-10 dengan selisih dua poin dari PSM Makassar.
Pertemuan dua tim ini diprediksi berlangsung sengit karena keduanya sama-sama membutuhkan kemenangan untuk memperbaiki posisi di klasemen.
Para pemain PSM diharapkan mampu menunjukkan performa terbaiknya dan memanfaatkan dukungan penuh suporter di Stadion B.J. Habibie, Parepare.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Sudah Pegang Tiket Piala Dunia 2026, Tapi Ditolak Masuk AS, FIFA Lepas Tangan
-
Profil Anak John Herdman yang Pernah Bikin Timnas Indonesia U-20Kewalahan
-
John Herdman Bakal Tanding Lawan Eks Pelatih Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
Bak Langit dan Bumi, Ini Beda Statistik John Herdman vs Pelatih Vietnam
-
Media Vietnam: Timnas Indonesia Era John Herdman Jalani Ujian Berat Segrup dengan Kami
-
Selain Bulgaria,1 Negara Ini Juga Jadi Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
Media Vietnam Soroti 3 Pemain Keturunan yang Bisa Jadi Amunisi Baru Timnas Indonesia
-
Disebut akan Lawan Timnas Indonesia, Berapa Ranking FIFA Bulgaria?
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Pemain Muda Lokal di Balik Keganasan Malut United Musim ini, Timnas Indonesia Wajib Coba?