- Paul Scholes yakin Inggris tak bisa juara tanpa Bellingham, Grealish, dan Foden.
- Tuchel dinilai keliru karena tak memanggil ketiganya di jeda internasional Oktober.
- Inggris baru saja lolos ke Piala Dunia 2026 usai menghajar Latvia 5-0.
Suara.com - Paul Scholes, buka suara soal peluang Timnas Inggris di Piala Dunia 2026 mendatang.
Menurutnya, skuad asuhan Thomas Tuchel sama sekali tak punya peluang juara jika tiga pemain kunci — Jude Bellingham, Jack Grealish, dan Phil Foden — tidak ikut ke Amerika Serikat.
Inggris baru saja memastikan tiket ke Piala Dunia usai menghajar Latvia 5-0 di kualifikasi, Selasa (14/10/2025).
Dua gol kapten Harry Kane, plus torehan Anthony Gordon dan Eberechi Eze, menunjukkan performa solid tim asuhan Tuchel.
Namun, absennya beberapa bintang besar justru menjadi bahan perdebatan hangat.
Tuchel secara mengejutkan tak memanggil Bellingham, Grealish, dan Foden di jeda internasional Oktober ini — keputusan yang membuat Scholes kebingungan.
“Saya cukup terkejut. Tanpa tiga pemain itu, Inggris gak punya peluang juara. Mereka wajib ada di skuad Piala Dunia nanti,” ujar Scholes di kanal The Overlap.
Scholes juga menilai Tuchel harus segera mengembalikan ketiganya ke skuad utama mengingat waktu persiapan menuju Piala Dunia makin sempit.
“Tuchel cuma punya dua jeda internasional lagi sebelum turnamen. Kalau pemain terbaiknya gak main, bagaimana mau kompak?” tambahnya.
Baca Juga: PSSI dan Patrick Kluivert Sepakat Akhiri Kontrak, Tak Perlu Bayar Kompensasi?
Bellingham sendiri baru pulih dari cedera bahu dan sudah kembali memperkuat Real Madrid.
Sementara Grealish mulai menemukan performa terbaiknya setelah dipinjamkan ke Everton, dan Foden kembali tampil impresif bersama Manchester City.
Ketiganya diharapkan kembali masuk skuad saat Inggris menghadapi Serbia dan Albania di kualifikasi terakhir bulan November mendatang.
Kontributor: Azka Putra
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Persijap Jepara Boyong Eks Striker Athletic Bilbao
-
Rekor Pertemuan Indonesia vs Vietnam Jelang Duel Panas di Fase Grup Piala AFF 2026
-
XSeries-2 Hadirkan Duel Dua Legenda Futsal Dunia: Ricardinho vs Falcao
-
Klasemen Serie A Liga Italia: Rossoneri Dekati Nerazzurri Usai Menang Comeback Atas Como
-
Alvaro Arbeloa Sebut Vinicius Junior Layaknya Kapten Usai Real Madrid Dipermalukan Tim Divisi Kedua
-
Hasil Copa del Rey: Barcelona Melaju ke Perempat Final Usai Bekuk Racing Santander 2 Gol Tanpa Balas
-
Hasil Piala Raja: Valencia Bungkam Burgos 2-0 Untuk Segel Tiket Menuju Babak Perempat Final
-
Hasil Liga Italia: Adrien Rabiot Cetak Brace Bawa AC Milan Tundukkan Como Skor 3-1
-
Hasil Liga Italia: Bologna Tekuk Hellas Verona 3-2 dan Merangkak Naik ke Peringkat 8 Klasemen
-
Klub Arab Saudi Goda Lionel Messi dengan Kontrak Tak Masuk Akal, Minta Apa Saja Dikasih