- Allano Lima tampil gemilang dan berperan penting dalam kemenangan Persija atas Persebaya
- Allano menunjukkan sikap rendah hati dan menekankan kerja sama tim
- Penghargaan ini menegaskan konsistensi Allano sebagai pemain kunci Persija musim ini
Suara.com - Pemain Brasil milik Persija, Allano Lima, dinobatkan menjadi Man of The Match (MoTM) dalam laga kontra Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (18/10/2025) malam. Mendapat anugerah itu, winger Macan Kemayoran ini memilih merendah.
Di laga tersebut, Allano tampil sepanjang 90 menit.
Ia tampil apik dalam mengkreasi serangan, menusuk pertahanan lawan, mendistribusikan bola, dan menjaga tempo permainan.
Puncaknya, ia menjadi salah satu pencetak gol dalam kemenangan 3-1 yang diraih Persija.
Allano sukses menjadi algojo penalti pada menit ke-73. Dengan tenang, tendangan kaki kirinya ke arah kanan gawang berhasil mengecoh penjaga gawang Persebaya.
“Saya berterima kasih kepada Tuhan, lalu kepada rekan-rekan satu tim," kata Allano dilansir dari laman Persija.
"Ini adalah kemenangan yang sangat penting. Kami tahu bahwa bermain di sini, di luar kandang, tidak akan mudah,” jelasnya.
Lebih dari itu, ia mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemain Persija. Baginya adalah bisa memenangi pertandingan.
“Saya pun ingin berterima kasih kepada keluarga saya, istri dan putri saya, yang sedang berada di rumah," ucapnya.
Baca Juga: Bomber Brasil Beberkan Rahasia Persija Jakarta Kalahkan Persebaya Surabaya
"Penghargaan ini bukan hanya untuk saya, tetapi untuk kami semua sebagai tim. Saya sangat bahagia,” ia menjelaskan.
Di sisi lain, ia memuji kinerja tim pelatih di bawah komando Mauricio Souza.
“Kami tahu kami memiliki pelatih yang sangat bagus, yang banyak mengajarkan kami," ucapnya.
"Saya benar-benar ingin memainkan pertandingan yang hebat, apalagi kami datang dari dua hasil negatif sebelumnya (vs PSM dan Borneo FC),” ucap pemain berusia 30 tahun itu.
Sementara itu, penghargaan MoTM di partai kontra Persebaya menjadi yang ketiga bagi Allano.
Sebelumnya, ia juga terpilih sebagai MoTM di laga kontra Persita dan Dewa United FC.
Berita Terkait
-
Bomber Brasil Beberkan Rahasia Persija Jakarta Kalahkan Persebaya Surabaya
-
Malut United Bidik Kemenangan Ketiga Beruntun saat Tantang Persis Solo di Manahan
-
4 Pelatih BRI Super League Calon Pelatih Timnas Indonesia
-
Statistik Memukau dalam Debut Marselino Ferdinan, Calon Bintang AS Trencin?
-
Persebaya Dipecundangi Persija, Eduardo Perez Bongkar Penyebab Utamanya
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Target Tinggi John Herdman Untuk Timnas Indonesia Jelang Laga Perdana Lawan Saint Kitts Nevis
-
Sang Istri Dituding Selingkuh dengan Sahabat Sendiri, Alvaro Morata Angkat Kaki dari Rumah
-
Belum 1 Detik FIFA Series 2026 Mulai, Timnas Indonesia Sudah Buat Rekor
-
Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series: Kepulauan Solomon Pernah Dihajar Malaysia
-
Debut John Herdman di FIFA Series 2026, Erick Thohir Incar Peningkatan Kualitas Timnas Indonesia
-
Persija Tambah Amunisi Jelang Putaran Kedua, Beckham Putra: Persib Tetap Calon Juara
-
Tak Sekaya Pesaing, Pelatih Spanyol Ungkap Cara Persita Bertahan di Papan Atas Super League
-
Gaji Selangit hingga Kaki Kaca, Ini 3 Risiko Besar Persib Bandung Datangkan Layvin Kurzawa
-
Arteta Klaim Tahu Celah Inter Milan, Arsenal Bidik Rekor Eropa di San Siro
-
Berapa Kocek Persib Bandung Datangkan Layvin Kurzawa?