Bola / Bola Dunia
Kamis, 06 November 2025 | 12:05 WIB
Starting eleven Bayern Munich. [Instagram Bayern Munich]
Baca 10 detik

Bayern Munich menaklukkan PSG 2-1 di Liga Champions dan memperpanjang rekor menjadi 16 kemenangan beruntun di semua kompetisi.

Meski bermain dengan 10 pemain sejak akhir babak pertama, Bayern tetap efektif dengan penguasaan bola hanya 29% dan dua gol Luis Díaz.

Kemenangan ini menegaskan produktivitas Bayern yang sudah mencetak 56 gol musim ini serta ketangguhan lini belakang di bawah asuhan Vincent Kompany.

Suara.com - Bayern Munich kembali menunjukkan dominasinya di Eropa setelah menaklukkan juara bertahan Paris Saint-Germain (PSG) 2-1 di Liga Champions, Selasa (5/11/2025).

Kemenangan ini menegaskan Bayern sebagai salah satu tim tersolid di awal musim 2025-26, sekaligus memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka menjadi 16 kemenangan beruntun di semua kompetisi.

Bertandang ke Parc des Princes, Bayern menampilkan permainan agresif dan terorganisir.

Rotasi serangan yang lincah dipadukan dengan pressing ketat membuat PSG kesulitan menembus pertahanan tim tamu.

Bahkan sebelum babak pertama usai, Bayern sudah unggul berkat dua gol Luis Díaz, meski Diaz kemudian diusir wasit menjelang turun minum.

Meskipun PSG mendominasi penguasaan bola di babak kedua melawan 10 pemain Bayern, mereka gagal membalikkan keadaan.

Berikut deretan fakta keperkasaan Bayern Munich seperti dikutip dari data Opta:

1. Efektivitas Die Roten

Kemenangan ini menunjukkan efektivitas Bayern, yang hanya menguasai 29% bola sepanjang pertandingan—catatan terendah mereka sejak musim 2003-04, namun tetap mampu menekan dan mencetak gol penting.

Baca Juga: 5 Fakta Pesta Gol Manchester City atau Dortmund, Catatan Apik Tijjani Reijnders

2. Produktivitas Gol

Total 56 gol dicetak dalam 16 laga, menjadikan Die Roten tim paling produktif dari lima liga top Eropa sejauh ini.

Kemenangan melawan PSG juga menjadi kali pertama Bayern menaklukkan juara Eropa bertahan sejak 2010-11.

3. Rekor Kemenangan

Bayern Munich kini hanya selangkah lagi dari rekor kemenangan beruntun terbanyak dalam sejarah klub, yaitu 23 kemenangan beruntun yang dicapai di bawah Hansi Flick pada 2020, rekor yang juga menjadi rekor Eropa.

4. Lini Belakang Solid

Load More