Bola / Bola Indonesia
Kamis, 06 November 2025 | 19:08 WIB
Shayne Pattynama (IG Shayne Pattynama)
Baca 10 detik
  • Shayne Pattynama absen Buriram United karena cedera.

  • Bek Timnas Indonesia itu telah absen tiga pertandingan.

  • Pattynama sumbang tiga assist di Thai League.

Suara.com - Pemain Keturunan Timnas Indonesia, Shayne Pattynama, akhirnya memecah keheningan mengenai statusnya di klub raksasa Thailand, Buriram United.

Publik sempat bertanya-tanya karena pemain berusia 27 tahun ini tidak terlihat dalam daftar pemain di beberapa pertandingan terakhir klubnya.

Pemain kelahiran Lelystad, Belanda, ini memberikan penjelasan tentang kondisi fisiknya melalui akun media sosial pribadinya.

Cedera Misterius Terungkap

Mantan pilar KAS Eupen ini menjelaskan bahwa absennya selama tiga pertandingan berturut-turut disebabkan oleh masalah cedera.

Dia terpaksa menepi dari lapangan hijau sejak pekan lalu, menghentikan laju performa awalnya yang menjanjikan di kompetisi Asia dan domestik.

Absennya dimulai pada 29 Oktober 2025, ketika Buriram United mencatatkan kemenangan telak 12-0 atas Warinchamrap di Piala FA Thailand.

Selang dua hari, namanya kembali hilang dari susunan skuad saat Buriram mengalahkan Swat Cat 2-1 di ajang Thai League 2025/2026.

Terakhir, Pattynama tidak ikut serta dalam rombongan tim yang sukses menundukkan Shanghai Port 2-0 di kompetisi bergengsi AFC Champions League Elite pada 4 November 2025.

Baca Juga: FIFA Matchday November 2025 Tak Pengaruhi Ranking FIFA Timnas Indonesia, Lho Kenapa?

Berjuang untuk Pemulihan Cepat

Pattynama mengunggah pernyataan yang menjelaskan kondisi tidak menguntungkan yang sedang ia hadapi.

Dia menyatakan fokusnya kini tertuju pada upaya pemulihan total agar dapat kembali memperkuat Buriram United dan Timnas.

"Sayangnya saya mengalami cedera minggu lalu," tulis Shayne Pattynama melalui unggahan Instagramnya s.pattynama Rabu (5/11/2025).

Pernyataan tersebut sekaligus menepis berbagai spekulasi yang beredar luas terkait menghilangnya dari skuad tim.

Pemain dengan nomor punggung 20 ini menegaskan tekadnya untuk segera kembali berkompetisi di level tertinggi.

Load More