- Mykhailo Mudryk absen dari Chelsea karena kasus dugaan doping.
- Selama masa hukuman, Mudryk menjaga jarak dari sorotan publik dan menekankan ketidakbersalahannya.
- Mudryk kembali muncul dalam proyek film di Ukraina, menunjukkan kegiatan di luar sepak bola.
Suara.com - Setelah berbulan-bulan menghilang akibat dugaan kasus doping, winger Chelsea, Mykhailo Mudryk, akhirnya kembali muncul di hadapan publik.
Namun, ia muncul bukan di lapangan hijau, melainkan dalam sebuah proyek film di tanah kelahirannya, Ukraina.
Pemain berusia 24 tahun itu terakhir kali tampil untuk Chelsea pada laga Liga Konferensi Eropa, 28 November tahun lalu.
Sejak itu, ia tak lagi masuk skuad karena tersangkut kasus dugaan pelanggaran doping.
Menurut laporan Daily Mail Sport, hasil awal tes menunjukkan adanya adverse analytical finding atau temuan zat terlarang, yang disebut-sebut adalah meldonium, zat yang sebelumnya sempat menyeret sejumlah atlet dunia.
Meski belum ada keputusan final, Mudryk telah dijatuhi larangan bermain sementara hingga hasil sampel “B” diumumkan.
Bila hasil tersebut mengonfirmasi pelanggaran, sang pemain bisa dijatuhi hukuman larangan bermain jangka panjang, seperti kasus Paul Pogba yang sempat dihukum empat tahun sebelum dikurangi menjadi 18 bulan.
Selama masa hukuman, Mudryk memilih menjauh dari sorotan publik.
Ia hanya sesekali memposting pesan di media sosial, menegaskan dirinya tidak pernah dengan sengaja menggunakan zat terlarang.
Baca Juga: Juventus Incar 3 Pemain Gratisan, Chelsea dan Liverpool Siap Jadi Penghalang
“Saya tahu saya tidak melakukan kesalahan apa pun. Saya berharap bisa segera kembali bermain,” tulis Mudryk dalam unggahan Instagram beberapa waktu lalu.
Kini, Mudryk muncul kembali lewat unggahan media sosial yang menunjukkan dirinya masih mengenakan celana latihan Chelsea, berpose bersama pelatih asal Kroasia Igor Jovicevic dan sejumlah pembuat film.
Proyek tersebut disebut-sebut mengangkat kisah klub lamanya, Shakhtar Donetsk, dan situasi perang di Ukraina.
Sementara itu, Presiden Badan Anti-Doping Dunia (WADA), Witold Banka, mengonfirmasi bahwa pihaknya masih menunggu keputusan resmi dari Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA).
“Kami masih menunggu keputusan disipliner dari FA. Setelah itu, kami akan meninjau dokumen dan menentukan apakah keputusan itu terlalu berat atau terlalu ringan untuk kami ajukan banding,” ujar Banka.
Hingga kini belum ada kejelasan kapan proses investigasi akan rampung.
Berita Terkait
-
Juventus Incar 3 Pemain Gratisan, Chelsea dan Liverpool Siap Jadi Penghalang
-
Kabar Terbaru Eks Chelsea Oscar yang Dilarikan ke RS karena Masalah Jantung
-
Jahat! Pemain Berbandrol Rp780 M Ini Dilarang Enzo Maresca Pakai Fasilitas Klub
-
Prediksi Chelsea vs Wolves:The Blues Siap Balas Dendam di Stamford Bridge
-
Murka Enzo Maresca Usai Chelsea Ditahan Imbang Qarabag
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
Terkini
-
Kontrak Mandek, Kenan Yildiz Dilirik Chelsea, Arsenal, dan Real Madrid
-
Ibu Makassar, Ayah Inggris, Vincent Mahdi Siap Dipanggil Timnas Indonesia
-
Juventus Incar 3 Pemain Gratisan, Chelsea dan Liverpool Siap Jadi Penghalang
-
Lagi-lagi jadi Musafir! Persija Melakoni Laga Kandang di Luar Jakarta Kontra Persik kediri
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
Kenapa Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Lawan Mali Bukan Malaysia atau Vietnam?
-
Kakek Nenek Lahir di Kota Ketua, Iwan Burgman Calon Penerus Maarten Paes di FC Utrecht
-
Jayden Holtman Calon Bintang PEC Zwolle: Nenek Lahir di Surabaya, Keluarga Besarnya di Ambon
-
Media Vietnam: Taktik Timur Kapadze Cocok dengan Timnas Indonesia
-
Robbie Fowler Bongkar Kesalahan Fatal Liverpool: Rekrutan Anyar Hancurkan Tim