Bola / Bola Indonesia
Jum'at, 14 November 2025 | 06:59 WIB
Pascal Struijk (ig Pascal Struijk)
Baca 10 detik
  • Pascal Struijk tampil solid di Premier League 2025/2026 bersama Leeds United.

  • Struijk kecewa belum dipanggil Ronald Koeman meski konsisten bermain bagus.

  • Ia rela tunda pernikahan demi potensi dipanggil Timnas Belanda di Piala Dunia.

“Saya sengaja menggelar pesta pernikahan jauh sebelum Piala Dunia agar tidak ada risiko bentrok waktu. Tapi sejauh ini belum ada kabar dari pihak timnas,” ungkapnya, menunjukkan dedikasi penuh.

Jauh sebelum era Koeman, Struijk sebenarnya pernah masuk dalam daftar pra-seleksi Timnas Belanda di bawah kepemimpinan Louis van Gaal pada tahun 2022.

Panggilan tersebut merupakan persiapan awal menjelang turnamen UEFA Nations League, namun ia akhirnya menjadi bagian dari 13 pemain yang dicoret.

Struijk mengingat momen ketika Van Gaal secara pribadi menghubunginya untuk menyampaikan alasan pencoretan dari skuad Piala Dunia Qatar.

“Van Gaal menelpon saya langsung untuk menjelaskan alasan pencoretan. Saya menghargainya. Keputusan sudah dibuat dan saya menerimanya dengan lapang dada,” kenang Struijk.

Ia memahami bahwa pencoretan tersebut merupakan bagian dari pertimbangan strategis pelatih menjelang turnamen akbar.

“Biasanya pelatih tidak akan membawa pemain yang belum pernah debut ke turnamen besar, jadi saya mengerti.”

Meski telah berusaha menunjukkan konsistensi di level klub, pemanggilan ke Timnas Belanda tetap menjadi sebuah penantian bagi bek tengah Leeds United ini.

Fokus Struijk saat ini adalah mempertahankan performa apik di Premier League sambil terus memupuk harapan dipanggil untuk Piala Dunia 2026.

Baca Juga: 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia

Load More