-
Malaysia menang 1-0 atas Nepal lewat gol Faisal Halim dan semakin dekat lolos ke Piala Asia 2027.
-
Harimau Malaya mengumpulkan 15 poin dan hanya butuh hasil minimal kontra Vietnam untuk memastikan tiket.
-
Kemenangan ini menambah 6,88 poin FIFA, membuat Malaysia naik ke peringkat 116 dan menjauhi Indonesia.
Suara.com - Timnas Malaysia berhasil mengamankan tiga poin krusial dalam perjuangan mereka menuju Piala Asia 2027.
Kemenangan tipis 1-0 atas Nepal di Stadion Nasional Bukit Jalil, Selasa (18/11/2025) malam, tidak hanya memantapkan posisi mereka di puncak klasemen, tetapi juga sukses memperlebar jarak dari rival serumpun, Timnas Indonesia di ranking FIFA.
Dalam laga lanjutan Grup F itu, gol tunggal dari Faisal Halim pada menit ke-56 menjadi pembeda.
Harimau Malaya sebenarnya memiliki peluang emas untuk menambah keunggulan di akhir laga. Setelah pemain Nepal, Laken Limbu diganjar kartu merah karena pelanggaran di kotak terlarang.
Malaysia mendapat hadiah penalti. Namun, eksekusi dari Paulo Josue gagal membuahkan gol.
Meski hanya menang tipis, tambahan tiga poin ini sudah lebih dari cukup untuk menempatkan tim asuhan Peter Cklamovski di ambang kelolosan.
Dengan koleksi sempurna 15 poin dari lima laga, Malaysia kini hanya membutuhkan hasil imbang atau kalah dengan selisih gol tipis dari Vietnam di laga terakhir untuk menyusul Timnas Indonesia ke putaran final Piala Asia 2027.
Lebih dari sekadar tiket ke Piala Asia, kemenangan ini juga memberikan suntikan poin berharga di ranking FIFA. Menurut perhitungan Footy Rankings Malaysia berhak mendapatkan tambahan 6,88 poin.
Tambahan poin ini membuat total koleksi mereka menjadi 1.168,41 poin dan mendongkrak posisi mereka ke peringkat 116 dunia.
Baca Juga: Kekayaan Fantastis Patrick Kluivert Terbongkar, Makin Gemuk Usai Dipecat PSSI?
Di saat yang bersamaan, Timnas Indonesia yang tidak memiliki agenda FIFA Matchday bulan ini, harus rela tertahan di peringkat 122 dengan 1.145 poin. Jarak antara kedua negara pun kini semakin melebar.
Berita Terkait
-
Penantian 41 Tahun Berakhir, Singapura Susul Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2027
-
Ivar Jenner Penting untuk SEA Games 2025, Indra Sjafri Berharap PSSI Bisa Rayu FC Utrecht
-
Kandidat Pelatih Timnas Indonesia Timur Kapadze Tiba di Jakarta Pekan Ini
-
Dilatih Indra Sjafri, Ivar Jenner Sebut Timnas Indonesia U-22 Kaya Taktik
-
Indra Sjafri Sudah Kantongi 18 Nama Final untuk SEA Games 2025
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
Pilihan
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
Terkini
-
John Herdman Samakan Timnas Indonesia dengan Kanada
-
Neymar Resmi Perpanjang Kontrak, Santos Jadi Klub Terakhir Sebelum Pensiun
-
Media Belanda Soroti PSSI yang Pilih John Herdman Ketimbang Giovanni van Bronckhorst
-
Memasuki Tahun 2026, Julio Cesar Berharap Persib Bandung Kembali Juara
-
Debut Belum Dimulai di Timnas Indonesia, John Herdman Sudah Dihadapkan Skuad Pincang
-
Pemain Timnas Australia Klarifikasi Usai Dirumorkan Gabung Persebaya Surabaya
-
Persib Bandung akan Hadapi Ratchaburi FC, Adam Alis: Siapapun Lawannya Kita Siap
-
Resmi Tangani Timnas Indonesia, John Herdman Dapat Dukungan dari Pelatih Persija Jakarta
-
Pelatih Persija Akui Simpan Emaxwell dan Jordi Amat untuk Hadapi Persib Bandung
-
Pemandangan Langka, Aston Villa Geser Manchester City dari Posisi Kedua Klasemen Liga Inggris