Kapten Timnas Vietnam U-22, Nguyen Van Truong, mengalami cedera ligamen serius saat melawan Timnas Korea Selatan U-22 dan dipastikan absen di SEA Games 2025.
Cedera ini menjadi kerugian besar karena Van Truong adalah pemain kunci dengan peran fleksibel dan pengalaman panjang di level tim nasional usia muda.
Pelatih Kim Sang-sik kini harus mencari pengganti dan melakukan penyesuaian strategi, sementara tim akan melanjutkan persiapan menuju SEA Games di Thailand.
Suara.com - Kabar buruk menimpa Timnas Vietnam U-22. Gelandang sekaligus kapten tim, Nguyen Van Truong, mengalami cedera ligamen serius dalam laga terakhir Panda Cup 2025 melawan Timnas Korea Selatan U-22 dan dipastikan tidak bisa tampil di SEA Games 2025.
Dilansir dari Soha, cedera tersebut terjadi pada menit ke-70 ketika Van Truong mengalami benturan keras dengan pemain lawan di Stadion Shuangliu Sports Centre, Tiongkok, Senin (18/11/2025).
Setelah mendapat perawatan beberapa menit, ia harus ditandu ke luar lapangan dengan lutut kanan dibalut ketat sebelum akhirnya dibawa dengan ambulans menuju rumah sakit di Sichuan.
Pelatih Dinh Hong Vinh menjelaskan seusai pertandingan bahwa cedera Van Truong juga dipengaruhi oleh momen saat ia melakukan pendaratan yang kurang baik.
Hasil pemeriksaan awal dokter menunjukkan bahwa Van Truong mengalami robek parsial ligamen anterior pada lututnya.
Pemain Hanoi FC itu menyebut ia mendapat penjelasan bahwa dirinya tidak membutuhkan operasi, namun harus menjalani masa pemulihan intensif. Setibanya di Vietnam, ia akan kembali diperiksa untuk memastikan kondisi terbarunya.
Kehilangan Van Truong menjadi pukulan besar bagi Timnas Vietnam U-22.
Pemain berusia 22 tahun ini merupakan sosok kunci dalam pola permainan, mampu menjalankan peran sebagai gelandang, gelandang serang, hingga false nine. Ia dikenal energik, cerdas, dan memiliki pengaruh besar di ruang ganti.
Selain itu, Van Truong juga memiliki pengalaman panjang bersama tim nasional kelompok umur sejak tampil di Piala Asia U-23 2022 di bawah asuhan Gong Oh-kyun.
Baca Juga: Setahun Cedera, Nguyen Xuan Son Langsung Bersinar saat Comeback bersama Timnas Vietnam
Tanpa dirinya, pelatih Kim Sang-sik harus melakukan penyesuaian strategi sekaligus mencari pemain pengganti yang ideal untuk mengisi kekosongan tersebut.
Setelah beberapa hari masa istirahat, Timnas Vietnam U-22 dijadwalkan kembali berkumpul di Ba Ra–Vung Tau untuk melanjutkan persiapan. Mereka akan berangkat ke Thailand pada 2 Desember untuk memulai perjalanan di SEA Games 2025.
Berita Terkait
-
Setahun Cedera, Nguyen Xuan Son Langsung Bersinar saat Comeback bersama Timnas Vietnam
-
Ivar Jenner Pastikan Timnas Indonesia U-22 Naik Kelas
-
Ivar Jenner Pasang Badan untuk Indra Sjafri, Kenapa?
-
Ragu Bisa Juara SEA Games 2025, Catatan Timnas Indonesia U-22 di Laga Terakhir Beneran Miris
-
Indra Sjafri Sudah Ketok Palu! 18 Pemain Terpilih Perkuat Timnas Indonesia U-22
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Prediksi Persita Tangerang vs Borneo FC di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Elkan Baggott Berpotensi Tinggalkan Ipswich Town Demi Menit Bermain Reguler Pada Bursa Transfer
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Bojan Hodak: Federico Barba Punya Kendala Adaptasi di Persib Bandung
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah