- Sejumlah Exco PSSI masih menginginkan Shin Tae-yong kembali melatih Timnas Indonesia.
- Zainudin Amali menyebut arahan Erick Thohir jelas: PSSI harus “move on” dari STY.
- PSSI kini mengantongi lima kandidat pelatih baru, meski identitasnya belum dibuka.
Suara.com - Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, menegaskan bahwa nama Shin Tae-yong atau STY tidak termasuk dalam daftar lima kandidat pelatih baru Timnas Indonesia yang telah disiapkan. Tapi, ada anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI yang merekomendasikan namanya.
Amali tak menampik bahwa masih ada sejumlah Exco yang mendorong agar Shin Tae-yong kembali dipercaya menangani skuad Garuda.
Namun, dirinya tetap berpegang pada arahan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, yang menutup pintu untuk kembalinya pelatih asal Korea Selatan tersebut.
"Sepertinya tidak ada Shin Tae-yong. Kan Pak Erick sudah bilang move on," ujar Amali dilansir dari kanal YouTube Kompas TV Jawa Barat.
PSSI saat ini sudah mengantongi lima nama calon pelatih Timnas Indonesia, meskipun identitas para kandidat itu belum diumumkan secara resmi.
Shin Tae-yong sendiri pernah mengarsiteki Timnas Indonesia selama lima tahun pada 2020–2025, sebelum akhirnya diberhentikan dan digantikan Patrick Kluivert, yang hanya bertahan delapan bulan.
Amali kembali menegaskan bahwa keputusan untuk melangkah ke era baru sudah final, walaupun masih ada suara internal yang berharap STY kembali.
"Karena Pak Erick sudah bilang waktu konferensi pers, move on. Walaupun di antara Exco itu masih ada juga yang menginginkan Shin Tae-yong dengan pertimbangan-pertimbangan," ucap Amali.
"Tapi kan sudah ke menuju ke lima itu," pungkas eks Menpora itu.
Baca Juga: PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
Adapun sejumlah nama mulai dikaitkan dengan kursi pelatih Timnas Indonesia, di antaranya pelatih yang membawa Uzbekistan tampil di Piala Dunia 2026, Timur Kapadze, hingga nakhoda Timnas Irlandia, Heimir Hallgrimsson.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
Persebaya Surabaya Buang Banyak Peluang di Derbi Jawa Timur, Coach Edu Kecewa Berat
-
Selain Timnas Indonesia, Siapa Saja Negara yang Bakal Tanding di FIFA Series 2026?
-
Sedang On Fire di Liga Spanyol, Pemain Keturunan Maluku Dilirik Timnas Indonesia?
-
PSSI Kirim Utusan ke Eropa Temui Calon Pelatih Timnas Indonesia, Siapa?
-
Satu Permata Terlewatkan di Belanda Saat Timnas Indonesia U-22 Berjuang Keras Jelang SEA Games 2025
-
Persib Susah Payah Kalahkan Dewa United, Thom Haye Angkat Topi
-
Timur Kapadze Akui Timnas Indonesia Berkembang Pesat: Saya Mempelajari Siapa Saja Pemainnya
-
Persija Pulang ke GBK! Laga Kontra PSIM Sekaligus Rayakan HUT ke-97
-
Kronologi Beckham Putra Dikartu Merah, Sebut Pemain Dewa United 'Tekan' Wasit
-
Dipermalukan Nottingham Forest, Liverpool Setara Tim Zona Degradasi