- MU tumbang 0-1 dari Everton yang bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-13.
- Amorim mengaku takut masa kelam musim lalu terulang dan menilai MU masih jauh dari level papan atas.
- Sikap juang Everton justru membuatnya iri dan meminta pemain MU menunjukkan intensitas serupa.
Suara.com - Manchester United kembali diterpa kegelisahan setelah gagal memanfaatkan momentum kebangkitan mereka dalam lima laga terakhir.
Kekalahan 0-1 dari Everton di Old Trafford, padahal lawan tampil dengan 10 pemain sejak menit ke-13, membuat Ruben Amorim kembali dihantui bayangan musim lalu.
Hasil ini terasa menjadi kemunduran bagi Setan Merah, sebab kemenangan seharusnya bisa membawa mereka naik ke zona Liga Champions.
Namun justru Everton yang pulang dengan tiga poin, meski Idrissa Gueye diganjar kartu merah karena menampar rekan setimnya, Michael Keane.
Selepas laga, Amorim tidak menutupi kekecewaannya. Pelatih asal Portugal itu menilai performa timnya memang layak dihukum.
Bahkan di tengah tren positif sebelumnya, ia tetap merasa belum tenang dengan perkembangan skuad MU.
“Kami belum sampai, bahkan tidak mendekati titik yang seharusnya untuk bersaing di posisi terbaik liga,” ujar Amorim dikutip dari ESPN.
“Dalam lima pekan ini semua orang memuji perkembangan kami. Saya selalu mengatakan hal yang sama. Kami bahkan belum mendekati momen di mana seharusnya klub ini berada.”
Ia menambahkan kekhawatirannya terkait potensi kemunduran performa.
Baca Juga: Hasil Premier League: Manchester United Dipermalukan 10 Pemain Everton di Old Trafford
“Saya merasa takut kembali ke perasaan musim lalu. Itu adalah kekhawatiran terbesar saya.”
Tidak berhenti di situ, Amorim mengaku iri melihat semangat juang Everton—meski energi itu justru memicu insiden yang membuat Gueye diusir wasit.
“Bertarung itu bukan hal buruk,” tegasnya.
“Bertarung bukan berarti mereka tidak saling menyukai."
"Bertarung berarti ketika kamu kehilangan bola, saya akan melawanmu karena kalau tidak, kami akan kebobolan. Itulah yang saya rasakan ketika menonton.”
Ia berharap respons serupa muncul dari para pemainnya ketika kembali ke pusat latihan Carrington.
Berita Terkait
-
Idrissa Gueye Minta Maaf Usai Tampar Michael Keane, Davis Moyes Malah Provokasi
-
Manchester United Dibuat Malu Everton, Gary Neville Hajar Luke Shaw
-
Wayne Rooney Bongkar Masalah Besar Manchester United Usai Dipermalukan Everton
-
Pemain Everton Dikartu Merah usai Tampar Rekan Sendiri, Akui Terbawa Emosi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Thom Haye Ingat Mimpi Buruk Hadapi Lion City Sailors
-
Hansi Flick Jaga Raphinha! Strategi Barcelona Hadapi Chelsea di Liga Champions
-
PSSI Era Erick Thohir Boleh Tunjuk Pelatih Timnas Indonesia Asalkan...
-
Beckham Putra Janjikan Performa Maksimal Hadapi Lion City Sailors di AFC Champions League Two
-
Dipilih Tanpa Rapat Exco, Erick Thohir: Nova Arianto Pelatih Terbaik
-
Hanya Butuh 1 Poin, Persib Siap Tampil Habis-habisan Kalahkan Lion City Sailors di Singapura
-
FIFA dan SFD Siapkan Dana Rp16,694 Triliun untuk Bangun Stadion di Negara Berkembang
-
Momen Kebangkitan Juventus di Liga Champions, Spalletti Soroti Dinginnya Bodo/Glimt
-
Kembalinya Anthony Gordon, Newcastle Siap Hadapi Marseille di Liga Champions!
-
Timur Kapadze Vs Giovanni van Bronckhorst, Siapa Gaji yang Lebih Besar?