- John Terry memprediksi perebutan juara Liga Inggris mengerucut antara Arsenal yang memimpin dan Chelsea.
- Arsenal unggul enam poin setelah mengalahkan Tottenham, sementara Liverpool dan Man City terlempar.
- Pertemuan Chelsea versus Arsenal di Stamford Bridge akhir pekan depan dinilai Terry sebagai ujian penentu juara.
Suara.com - Legenda Chelsea, John Terry, meyakini bahwa perebutan gelar Liga Inggris musim ini akan mengerucut hanya pada dua klub, Arsenal dan Chelsea.
Pendapat tegas itu ia sampaikan setelah melihat performa inkonsisten para pesaing lainnya, termasuk Manchester City dan Liverpool.
Arsenal kini memimpin klasemen dengan keunggulan enam poin setelah menghajar Tottenham 4-1 di Stadion Emirates pada akhir pekan lalu.
Sementara itu, Chelsea secara mengejutkan muncul sebagai pesaing terdekat dengan performa stabil di bawah pelatih Enzo Maresca.
Dua kandidat juara musim-musim sebelumnya justru mengalami kemunduran.
Liverpool menelan kekalahan telak 0-3 dari Nottingham Forest di Anfield, hasil yang sekaligus memperburuk rekor Arne Slot yang telah kalah enam dari tujuh laga terakhir Liga Inggris.
Manchester City tak lebih baik. Pasukan Pep Guardiola harus pulang dengan tangan hampa usai tumbang 1-2 dari Newcastle, membuat mereka terpaut tujuh poin dari Arsenal.
Chelsea kembali ke jalur kemenangan setelah menundukkan Burnley 2-0.
Tambahan tiga poin itu menandai tiga kemenangan beruntun sekaligus tiga clean sheet beruntun bagi The Blues.
Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga Champions: Arsenal vs Bayern hingga Chelsea vs Barcelona
Melihat situasi tersebut, Terry menilai hanya tim lamanya yang memiliki potensi mengganggu langkah Arsenal.
“Saya tidak bilang ini penentu gelar, tapi saya rasa juara liga akan datang dari salah satu dari dua tim ini,” ujar Terry dikutip dari Metro
“Liverpool 100 persen sudah keluar dari persaingan. Mereka benar-benar kesulitan.”
Laga Chelsea vs Arsenal di Stamford Bridge akhir pekan depan diyakini Terry akan menjadi ujian terbesar sekaligus gambaran siapa yang benar-benar siap dalam persaingan gelar.
Namun, pendapat Terry tidak sepenuhnya didukung semua pengamat.
Pundit Sky Sports, Gary Neville, menilai Chelsea masih terlalu labil untuk menjadi kandidat juara.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Senyum Lebar John Herdman Tiba di Indonesia Bareng Bang Jay, Bakal Nonton Persib vs Persija?
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Tak Mau Seperti Timnas Indonesia, Exco Federasi Tunisia Tolak Patrick Kluivert
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Gagal Gaet Joao Cancelo, Inter Milan Bidik Wing-Back Brasil Fiorentina Dodo
-
Rekor Tak Tersentuh! Persib Empat Laga Tak Terkalahkan dari Persija, Bojan Hodak Pede
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU