- Eberechi Eze, gelandang serang Arsenal, menargetkan kemenangan Liga Champions musim 2025/2026 pertama bagi klub.
- Eze merasakan peningkatan kualitas permainan berkat pengaruh pelatih Mikel Arteta yang menanamkan jiwa pemenang.
- Pemain Inggris berusia 27 tahun ini telah mencetak lima gol dan tiga assist dalam 18 laga resmi.
Suara.com - Gelandang serang Arsenal Eberechi Eze ingin membawa timnya menjuarai Liga Champions 2025/2026.
Jika itu terjadi, akan menjadi gelar pertama bagi The Gunners di turnamen tersebut.
"Saya senang bisa berkompetisi di kejuaraan ini. Namun, lebih dari itu, saya ingin memenanginya. Begitulah pola pikir klub dan tim ini," ujar Eze, dikutip dari laman UEFA, Selasa (26/11/2025).
Pesepak bola berusia 27 tahun itu menegaskan, Arsenal merupakan tim yang selalu mengincar kemenangan pada setiap pertandingan.
Hal tersebut membuat pemain baru menjalani debutnya di Liga Champions pada musim 2025/2026 itu bertekad memberikan yang terbaik untuk membantu tim di setiap laga.
"Saya akan memberikan segalanya. Itulah makna saya berada di tim ini. Dan ini bukan cuma soal saya, tetapi lebih besar dari itu," tutur Eze.
Pesebak bola Inggris itu mengaku ia merasakan perkembangan kualitas di Arsenal. Salah satu faktornya adalah keberadaan pelatih Mikel Arteta yang menurut Eze selalu berhasil menempelkan jiwa pemenangan pada para pemainnya.
"Bersama Arteta, saya jauh lebih berkembang sebagai pemain sepak bola, baik itu dari aspek bagaimana saya harus memikirkan dan melihat permainan. Ketika pertama kali berjumpa Arteta, anda bisa melihat energi, antusiasme dan hasratnya untuk terus berkembang serta, tentu saja, menang," kata Eze.
Menurut Eze, gairah sepak bola Arteta yang selalu kompetitif dan berusaha jadi yang terbaik menular ke semua orang di Arsenal.
Baca Juga: Prediksi Atletico Madrid vs Inter Milan pada Ajang Liga Champions, Duel Panas di Metropolitano
"Dan itulah yang memang kemauan saya," tutur dia.
Pada musim 2025/2026, musim pertamanya bersama Arsenal, Eze sudah membuat lima gol dan tiga assist dari 18 pertandingan di semua kompetisi.
Dari laga-laga tersebut, Eze sudah tampil empat kali di Liga Champions 2025/2026 dengan torehan satu assist.
Terdekat, Arsenal akan menghadapi tim raksasa Jerman Bayern Muenchen pada fase liga Liga Champions UEFA 2025/2026 di Stadion Emirates, London, Kamis (27/11/2025) dini hari WIB. [ANTARA]
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan
-
Asisten John Herdman, Cesar Meylan Terbitkan 50 Riset Ilmiah, Timnas Indonesia OTW Gacor
-
PSSI Tidak Main-main! Rekam Jejak Mentereng Cesar Meylan, Asisten John Herdman
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Update Klasemen BRI Super League Usai Persib vs Persija: Maung Bandung Dingin di Puncak
-
Profil Bruno Tubarao yang Injak Kaki Beckham di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?
-
Hampir 300 Tim Ramaikan Liga TopSkor Greater Jakarta 2026, Pembinaan Usia Muda Makin Bergairah