- Shaun Wright-Phillips memprediksi Ben White dari Arsenal bisa pindah ke Chelsea pada bursa transfer musim panas 2026.
- White kesulitan mendapat tempat reguler di Arsenal pasca cedera karena performa impresif Jurrien Timber.
- Wright-Phillips meyakini transfer di Januari tidak mungkin terjadi karena Arsenal membutuhkan kedalaman skuad mereka.
Suara.com - Mantan winger Manchester City, Shaun Wright-Phillips memprediksi bakal ada pemain Arsenal yang menyebrang ke Chelsea pada bursa transfer Januari 2026.
Pemain yang dimaksud oleh Shaun Wright-Phillips ialah Ben White. Menurutnya, White berpotensi hengkang ke Chelsea pada bursa transfer musim panas mendatang.
Menurutnya, transfer sesama rival London ini masuk akal melihat situasi yang dialami White di Emirates Stadium.
Ben White, yang direkrut Arsenal seharga £50 juta dari Brighton pada 2021, menjadi pilar utama The Gunners dalam tiga musim pertamanya.
Ia mencatatkan lebih dari 32 pertandingan Premier League setiap musim dan menjadi bagian penting dalam perkembangan skuad Mikel Arteta.
Namun musim ini segalanya berubah. Setelah mengalami cedera musim lalu, White kesulitan menembus kembali tim inti.
Jurrien Timber tampil impresif di posisi bek kanan, sementara William Saliba dan Gabriel Magalhaes membentuk duet kokoh di jantung pertahanan.
Wright-Phillips mengaku prihatin terhadap situasi White dan yakin kepindahan ke Stamford Bridge bukan hal yang mustahil.
“Saya bisa melihat Ben White pindah ke Chelsea musim panas nanti. Itu masuk akal, itu mungkin,” ujarnya dilansir dari Metro.uk
Baca Juga: Eberechi Eze Diprediksi Jadi Pemain Berbandrol Fantastis, Syaratnya Cuma Ini
Ia menilai White sebenarnya tampil luar biasa sebelum cedera dan pantas mendapat menit bermain lebih banyak.
“Saya merasa kasihan. Dia luar biasa sebelum cedera, tapi Timber kini menjadi bek kanan terbaik di Premier League. Sulit mengambil tempat itu.”
Meski begitu, Wright-Phillips menegaskan bahwa transfer di bursa Januari tampaknya tidak akan terjadi.
“Arsenal tidak akan melepas dia di musim dingin. Kedalaman skuad adalah senjata utama Arsenal musim ini.”
Sementara itu, legenda Arsenal Alan Smith juga menyebut bahwa pemain-pemain pelapis seperti White bisa saja mempertimbangkan keluar demi menit bermain lebih banyak.
“Dalam skuad yang kuat, pasti ada pemain yang tak mendapat menit bermain cukup. Sebagian mungkin berpikir sudah saatnya pindah,” ujar Smith.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Final Piala Super Spanyol: Courtois vs Joan Garca, Duel Kiper Penentu El Clasico
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan