- Persib Bandung lolos ke 16 besar ACL 2 2025-2026 setelah menundukkan Bangkok United 1-0 di GBLA.
- Persib diprediksi akan menghadapi runner-up dari Grup E, F, atau H, dengan Pohang Steelers sebagai calon lawan potensial.
- Keberhasilan ini berdampak positif, membawa peringkat Liga Indonesia naik dua tingkat menembus posisi 20 besar Asia.
Suara.com - Persib Bandung resmi melaju ke babak 16 besar AFC Champions League Two (ACL 2) 2025-2026 setelah menutup fase grup dengan kemenangan tipis 1-0 atas Bangkok United. Lantas, siapa yang bakal jadi lawan Maung Bandung di fase selanjutnya?
Laga Persib vs Bangkok United yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (10/12/2025) malam WIB, sekaligus memastikan Maung Bandung keluar sebagai juara Grup G, mengungguli Bangkok United, Lion City Sailors, dan Selangor FC.
Setelah memastikan tiket fase gugur, pertanyaan yang kini mengemuka adalah siapa lawan Persib di babak 16 besar.
Tim asuhan Bojan Hodak diprediksi akan menghadapi tantangan berat karena mereka akan dipasangkan dengan runner-up dari grup lain, yakni Grup E, F, atau H.
Salah satu calon lawan yang potensial adalah Pohang Steelers dari Korea Selatan.
Meskipun secara mengejutkan berada di posisi kedua Grup H di bawah Tampines Rovers, klub ini dikenal tangguh di level Asia.
Selain itu, tim asal Australia, Macarthur FC, juga menjadi kandidat lawan yang berat.
Posisi Macarthur di puncak Grup E belum aman, karena Cong An Ha Noi berpeluang menggusur jika mereka menang atas Tai Po dan Macarthur kalah dari Beijing Guoan pada laga terakhir.
Ratchaburi dari Thailand juga diperkirakan lolos ke babak 16 besar.
Baca Juga: Ini 3 Calon Lawan Berbahaya Persib Bandung di Babak 16 Besar ACL 2
Tim ini hanya terpaut tiga poin dari Nam Dinh di peringkat ketiga, namun keunggulan selisih gol membuat mereka lebih diunggulkan untuk lolos.
Drawing resmi untuk wilayah Timur akan berlangsung pada 30 Desember 2025, dengan pembagian antara Pot Juara Grup dan Pot Runner-up Grup.
Laga leg pertama babak 16 besar ACL 2 dijadwalkan pada 11-12 Februari 2026, sementara leg kedua berlangsung 18-19 Februari 2026.
Keberhasilan Persib tidak hanya berdampak pada klub, tetapi juga memberi efek signifikan pada peringkat Liga Indonesia di Asia.
Liga Indonesia kini resmi menembus 20 besar Asia, meningkat dua tingkat dari posisi sebelumnya.
Prestasi ini membuktikan bahwa aksi Persib tidak hanya mengangkat nama klub, tetapi juga membawa liga domestik ke level lebih tinggi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cari Pemain Kuat di Super League, Begini Strategi John Herdman untuk Dongkrak Timnas Indonesia
-
Jordy Wherman Masuk Radar John Herdman Jelang FIFA Series 2026?
-
Hasil Super League: Brace Alex Martins Bawa Dewa United Bungkam Arema FC
-
John Herdman Mulai Perburuan Pemain Keturunan di Eropa demi Perkuat Timnas Indonesia
-
Saga Bursa Transfer: Manchester City Bawa Pulang Trent Alexander-Arnold ke Inggris?
-
Di Balik Momen Lucu Emil Audero Ketinggalan Bus, Sikap Ramahnya Jadi Sorotan Media Italia
-
Viral Stadion Barcelona: Biaya Renovasi Capai Rp25 T, Atap Bocor Camp Nou Kebanjiran
-
Persib Bandung Borong Pemain Diaspora, PSSI Yakin Kekuatan Timnas Indonesia Tak Akan Melemah di 2026
-
Jerman Serukan Boikot, Prancis Pasang Badan untuk Piala Dunia 2026
-
7 Pemain Diaspora Merapat ke Super League, Berbanding Terbalik dengan Visi John Herdman