- Bojan Hodak mengingatkan Persib Bandung agar tidak meremehkan Persis Solo pada laga tandang BRI Super League Sabtu 31/1/2026.
- Persib memimpin klasemen pekan ke-18 dengan 41 poin, sementara Persis Solo berada di dasar klasemen dengan 10 poin.
- Pelatih Hodak menilai Persis membaik pasca perubahan pemain dan pelatih, sehingga laga diprediksi akan sulit bagi Persib.
Suara.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengingatkan pemainnya untuk tidak menganggap enteng Persis Solo di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (31/1/2026).
Bojan Hodak menuturkan, jika melihat posisi di klasemen sementara BRI Super League 2025/2026 Persis Solo memang berada di bawah tim Persib.
Sebagai informasi, hingga memasuki pekan ke-18 kompetisi BRI Super League 2025/2026, Persib berada di puncak klasemen dengan mengumpulkan 41 poin.
Sedangkan Persis Solo berada di zona degradasi tepatnya di dasar klasemen, tim berjuluk Laskar Sambernyawa mengumpulkan 10 poin.
Meski secara klasmen jarak Persib dan Persis sangat jauh, namun hal itu tidak dapat dijadikan patokan skuad Maung Bandung bisa mudah meraih poin.
Lantaran, Bojan Hodak menilai saat ini kualitas Persis sudah semakin bagus setelah melakukan perubahan komposisi pemain dan pelatih
"Saya tahu mereka ada di posisi bawah, tapi mereka melakukan perubahan pelatih dan pemain, jadi mereka juga sudah jauh lebih baik," kata Bojan Hodak.
Pelatih asal Kroasia bahkan menilai, pada pertandingan terakhir sebelum menghadapi Persib yakni saat menjamu Borneo FC, Persis layak untuk mendapatkan poin.
Pada pertandingan tersebut, Persis yang bermain sebagai tuan rumah harus mengakui keunggulan Borneo FC dengan skor tipis 1-0.
Baca Juga: Bukan Cuma Soal Postur, Ini Alasan Teknis Bojan Hodak Rekrut Dion Markx
"Bahkan di laga terakhir melawan Borneo FC, mereka tidak pantas untuk kalah," ujarnya.
Melihat kondisi tersebut, pelatih berusia 54 tahun ini menilai pertandingan pekan ke-19 kompetisi BRI Super League 2025/2026 diprediksi tidak akan mudah bagi pasukannya.
Selain itu, setiap tim yang berhadapan dengan Persib selalu memiliki motivasi berlipat, ditambah lagi Persis sedang berjuang keluar dari zona degradasi.
Sehingga, dia mengingatkan anak asuhnya untuk tidak menganggap enteng Persis dan harus bekerja keras serta waspada.
"Jadi ini akan menjadi pertandingan yang sulit seperti biasanya untuk Persib, karena semua tentunya akan bermain 100 persen," ungkapnya.
Pada pertandingan tandang ini, Persib menargetkan kemenangan untuk menjaga posisi di papan atas klasemen.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
Terkini
-
Alfeandra Dewangga Tak Marasa Tersaingi dengan Hadirnya Layvin Kurzawa di PersibBandung
-
Sempat Absen, Eliano Reijnders Pastikan Siap Hadapi PersisSolo
-
Selamat Tinggal Penyerang Timnas Indonesia Rp 4,78 Miliar Terancam Digusur Striker Nigeria
-
Eks Bomber Chelsea Timo Werner Resmi Gabung Klub MLS
-
Memprediksi Durasi Kontrak Maarten Paes di Ajax Amsterdam
-
'Hilal' Maarten Paes ke Ajax Amsterdam Sudah Lama Terlihat, Kondisinya Memang Begini di FC Dallas
-
Bukan Sebentar, Ternyata Ajax Amsterdam Sudah Ingin Paes Selama 2 Tahun
-
Terbongkar! Cole Palmer Idap Cedera Kronis, Bisa Bikin Manchester United Merugi
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Dear John Herdman, Pemain Jawa-Kalimantan Sudah Cetak Gol di AC Milan, Layak Bela Timnas Indonesia?