Suara.com - Masalah Login BRImo saat baru mengganti nomor HP bisa seputar tidak terkirimnya kode OTP sebagai akses ke aplikasi. Untuk mengatasi masalah login ini, nasabah bisa menghubungi layanan pelanggan BRI di nomor 14017 atau 1500017. Bisa juga dengan menghubungi virtual customer service Sabrina melalui Whatsapp di nomor 0812 1214 017.
Sabrina kemudian akan memberikan solusi untuk mengatasi masalah Anda. Apabila nomor HP yang terdaftar pada BRImo hilang atau diganti, silakan ajukan penghapusan layanan BRImo melalui Contact BRI 1500017. Setelah itu, lakukan registrasi ulang:
1. Jika masih menggunakan no HP lama, maka silakan registrasi mandiri melalui aplikasi BRImo.
2. Apabila menggunakan no HP baru, silakan kunjungi kantor BRI terdekat dengan membawa dokumen: e-KTP, Kartu Debit dan buku tabungan (jika ada), serta no HP yang ingin didaftarkan.
Setelah melakukan penghapusan dan registrasi ulang, kamu dapat mencoba login kembali ke aplikasi BRImo.
Ketika mendaftarkan aku BRI mobile atau BRImo lazimnya nasabah akan memasukkan nomor ponsel yang masih aktif. Nomor ini berfungsi sebagai sarana komunikasi dan verifikasi terhadap kepemilikan akun. Namun, apabila mengalami masalah, cara ganti nomor pada akun BRImo pun tidaklah sulit.
Pengguna BRI kini bisa dengan mudah mengganti nomor HP yang digunakan di aplikasi BRImo. Hanya perlu datang ke kantor cabang terdekat, berikut cara ganti nomor HP BRImo. Biasanya alasan mengganti nomor HP BRImo ini karena nomor yang digunakan sudah tidak aktif atau hilang. Karena bersifat pribadi, proses mengganti nomor memang cukup rumit.
Saat mengaktifkan layanan BRImo, pengguna perlu menggunakan nomor HP yang nantinya akan langsung terhubung dengan informasi rekening pengguna. Tidak heran jika nomor HP memang hal penting bagi nasabah pengguna BRImo.
Jika nomor HP BRImo hilang atau tidak aktif, maka kamu bisa melakukan proses penggantian dengan datang ke kantor cabang. Hal ini perlu dengan segera dilakukan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Baca Juga: Cara Cek Usia Kartu Debit dan Kredit BRI Tanpa Perlu ke Bank
Sebelum memutuskan untuk mengurus proses mengganti nomor HP BRImo, kamu perlu mempersiapkan beberapa syarat penting di bawah ini.
1. Nomor HP aktif yang sudah terisi pulsa
2. KTP, SIM atau Paspor
3. Buku tabungan
4. Kartu debit
5. Perangkat yang sudah terinstall aplikasi BRImo
Cara ganti nomor HP BRImo
Setelah memenuhi semua syarat di atas, Anda bisa mengganti nomor HP BRImo dengan langkah – langkah berikut ini.
1. Datang ke kantor cabang BRI terdekat di lokasimu
2. Antre menuju Customer Service
3. Sampaikan ke petugas untuk mengganti nomor HP BRImo
4. Proses penggantian nomor akan dilakukan oleh petugas
5. Nomor lama akan dihapus dari sistem dan digantikan dengan nomor yang baru
6. Lakukan registrasi ulang BRImo menggunakan nomor baru
7. Masukkan kode OTP untuk verifikasi
8. Proses ganti nomor HP BRImo selesai dilakukan
Untuk saat ini, cara ganti nomor HP BRImo hanya bisa dilakukan dengan datang langsung ke kantor cabang BRI terdekat. Perlu bersabar hingga nasabah bisa mengganti nomor HP secara praktis melalui perangkat yang digunakan.
Tidak cuma ganti nomor HP, tidak bisa login BRImo juga disebabkan oleh lupa username dan password. Untuk yang satu ini, ikuti langkah – langkah berikut agar bisa teratasi.
1. Buka BRImo lalu klik "login"
2. Klik "Lupa Username/Passwodr?"
3. Pilih antara Lupa Username atau Lupa Password
4. Masukkan data yang diperlukan
5. Klik konfirmasi apabila data sudah benar
6. Verifikasi 4 digit terakhir nomor handphone
7. Klik link yang dikirimkan melalui SMS oleh BRI-OTP
8. Masukkan OTP yang dikirimkan melalui email
9. Buat username/password baru
10. Berhasil diubah, sekarang kamu bisa login dengan username/password barumu!
Kontributor : Nadia Lutfiana Mawarni
Berita Terkait
-
BRI Liga 1: Panpel PSM Makassar Buka Suara usai LIB Ubah Jadwal Pekan ke-34
-
Sepanjang 2024, BRI Life Raup Pendapatan Rp 9,8 Triliun
-
Bayar Angsuran KUR BRI Tidak Perlu Datang ke Kantor Cabang, Bisa Dari Rumah!
-
Harga Tiket Persib vs Persis Solo Naik, Ini Penjelasan Manajemen
-
Cara Cek Usia Kartu Debit dan Kredit BRI Tanpa Perlu ke Bank
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Dari Getah Lontar Jadi Cuan, Berikut Kisah Desa Hendrosari yang Bangkit Bersama BRI
-
Cara Kurban Idul Adha Lewat BRImo, Ini Kelebihannya
-
Promo Sepatu Porteegoods, Lebih Murah dengan Diskon dari BRI!
-
BRI Peduli Fasilitasi Sertifikasi Halal bagi UMKM, Dukung Memperluas Akses Pasar
-
BRInita BRI Peduli Raih Apresiasi Internasional, Bukti Penghargaan Pemberdayaan Perempuan
-
Haji Nyaman, Keluarga Tenang dengan Promo RoaMAX Haji Telkomsel di BRImo
-
Tabung Dana Pensiun di BRImo dan Dapatkan Bonus Saldo dan Keuntungan Melimpah!
-
Diskon Hingga 53 Persen Pembelian Paket Internet IM3 di BRImo, Cek Infonya!
-
Bunga Pindar BRI Ceria, Flat dan Ringan Cocok untuk Gaya Hidupmu
-
Mobil Rusak Karena Banjir, Ajukan Pinjaman Perbaikan ke BRI Aja!