Suara.com - Untuk kali pertama, serial TV dengan format 3 dimensi akan hadir di Indonesia. Star Media Kreatifindo, perusahaan yang bergerak di bidang media promosi & merchandising mempersembahkan Magic Han War, tayangan serial tv animasi dengan 3D efek.
Serial ini menyajikan efek animasi tiga dimensi karena telah menggunakan teknologi stereoscopic 3D yang menciptakan ilusi kedalaman obyek yang dilihat mata sehingga seolah-olah obyek muncul keluar dari dalam televisi atau layar yang ditonton.
Metodenya yaitu dengan memisahkan warna primer gambar menjadi 2 bagian ke kiri dan kanan mata selanjutnya otak kita akan menyatukannya dengan menambahkan persepsi kedalaman 3D.
Chief Excecutive Officer Star Media Kreatifindo, David Gou, mengatakan, efek tiga dimensi yang menakjubkan akan menjadi pengalaman yang sangat menarik bagi pemirsa anak-anak di seluruh Indonesia.
“Serial ini akan menjadi pilihan tayangan hiburan yang menyenangkan sekaligus menanamkan pesan moral pentingnya persahabatan pada anak-anak,” ujar David, dalam keterangan persnya, Selasa (11/2/2014).
Pemirsa di rumah dapat menikmati efek tiga dimensi serial Magic Han War dengan menggunakan kacamata 3D anaglyph yang dapat diperoleh dengan sangat mudah di jaringan mini market terkemuka, toko-toko terdekat, hingga warung-warung kecil.
David menambahkan, Magic Han War di Indonesia diharapkan akan menuai kesuksesan yang sama seperti di negeri asalnya Korea Selatan.
Magic Han War mengisahkan perjalanan OKI, seekor kera gunung yang bersemangat untuk bergabung dengan petualangan yang menyenangkan bertemu dengan Master Bori dan murid-muridnya. Bersama-sama mereka melakukan pencarian untuk menemukan potongan-potongan batu Magic Han, yang memberikan kekuatan magis Tulisan Han bagi pemiliknya. Oki dan teman-temannya menjalani pertempuran tidak henti dalam proses pencarian Batu Magic Han. Pertempuran Oki cs dengan pasukan Lord Chaos segera dimulai.
Magic Han War akan tayang setiap Minggu pagi pukul 09.00 WIB mulai 16 Februari 2014 di stasiun TV Indosiar.
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Liburan ke Jepang Tanpa Bawa Anak Angkat, Kiky Saputri Ungkap Faktanya
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Wardatina Mawa Koar-Koar Soal Zina, Pihak Inara Rusli Kasih Peringatan
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual