Suara.com - Pecinta film sepertinya sudah tidak sabar untuk menyaksikan lanjutan 300. Ini terbukti dari tingginya jumlah pengunjung yang melihat cuplikan film alias trailer 300 Rise of an Empire di jaringan berbagi video, YouTube.
Sejak diunggah ke YouTube, trailer 300 Rise of an Empire sudah disaksikan 10 juta kali. Bukan itu saja, pencarian di laman Google juga dua kali lebih banyak dibandingkan film Legend of Hercules dan Pompeii yang juga baru dirilis di Amerika.
300 Rise of an Empire diputar serentak di seluruh dunia sejak Jumat (7/3/201) lalu. Film ini sebenarnya prekuel dari 300 namun dengan jalan cerita yang linear. Ketika pasukan Persia yang dipimpin Raja Xerxes menyerang Spartan yang dipimpin Raja Leonidas, wilayah Athena ternyata juga menerima serangan serupa.
Bedanya, pasukan Persia yang menyerang Athena dipimpin oleh panglima perang perempuan yang cantik namun berdarah dingin yaitu Artemesia. Sedangkan pasukan Athena dipimpin oleh Themistokles. Ketika pertama kali beredar kabar akan dibuat sekuel 300, keingintahuan para pecinta film terhadap film ini terus meningkat.
Untuk meredam rasa keingintahuan itu, perusahaan film Warner Bros memutuskan untuk memajukan jadwal pemutaran dari Agustus menjadi Maret. Sukses 300 Rise of an Empire di media sosial juga dikarena film ini sudah menjadi franchise. Akan tetapi, tidak selamanya sukses di media sosial mempunyai hubungan langsung dengan pemasukan di box office. (Variety)
Tag
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Sinopsis Setan Alas! Pemenang Best Film JAFF 2023, Akhirnya Tayang di Bioskop
-
Kondisi Inul Daratista Drop Usai Pulang dari Korea, Pingsan di Kamar Mandi Hingga Masuk UGD
-
Dipisahkan Maut, Ini 7 Kenangan Perjalanan Cinta Reza Arap dan Lula Lahfah
-
Tujuh Tahun Menunggu, Setannya Cuan Jadi Panggung Terakhir Babe Cabita
-
Sinopsis Finding Her Edge, Serial Remaja tentang Ambisi, Cinta, dan Dunia Seluncur Es
-
Siap-Siap! 6 Film MGM Pictures Paling Dinanti Tahun 2026
-
4 Tanda Kepergian Lula Lahfah Disebut Meninggal dalam Kondisi Baik
-
Virgoun Restui Ahmad Dhani dengan Inara Rusli: Aku Sih Yes
-
Pesan Terakhir Lula Lahfah ke Jennifer Coppen Terungkap, Titip Doa untuk Laura Anna
-
Ojeknya Pernah Dipesan, Pengemudi Ojol Bongkar Sifat Asli Manohara