Suara.com - Mantan penyanyi cilik Puput Melati makin jauh terseret dalam pusaran kasus yang membelit suaminya, Ustadz Guntur Bumi (UGB). Puput, disebut sebut terlibat dugaan pencurian perhiasan emas seberat 200 gram milik seorang pengusaha asal Balikpapapan bernama Abdul Hakim Rauf.
Dugaan keterlibatan Puput muncul lewat pernyataan kuasa hukum Abdul Hakim Rauf yang mengatakan ada saksi yang pernah melihat Puput mengenakan cincin dan gelang milik kliennya.
"Bohong. Itu rumor. Nggak ada yang melihat dia (Puput Melati) mengenakan perhiasan seperti yang disebutkan. Saat itu, Puput cuma menemani UGB menghadiri acara anak yatim piatu di Kalimantan," jelas Muannas Alaidid, kuasa hukum Puput dan UGB melalui sambungan telepon.
Kuasa hukum memastikan Puput sama sekali tidak terkait dengan laporan pencurian perhiasan emas yang dijeratkan pada UGB. "Saat itu di rumah pelapor banyak sekali orang, lalu terjadilah keributan. Puput tidak tahu menahu. Dia baru tahu setelah ada ribut-ribut kehilangan perhiasan," katanya.
Dalam laporannya di Polres Balikpapan, Abdul Hakim Rauf menuding UGB mencuri perhiasan emas seberat 200 gram miliknya. Herdian, kuasa hukum Abdul hakim Rauf bilang, Puput patut diduga terlibat mengingat ada saksi yang pernah melihat mantan penyanyi cilik itu mengenakan cincin dan gelang milik kliennya.
Puput sendiri sudah menjalani pemeriksaan pertama sebagai saksi di Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya hari Sabtu (10/5/2014) lalu. "Jika memang dibutuhkan untuk diperiksa lagi, Puput pasti akan datang," tutup Muannas.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Perjalanan Fatima Bosch Jadi Miss Universe 2025: Walkout karena Dihina 'Bodoh'
-
Jars Jangan Sampai Salah! Ini Rundown Lengkap Konser eaJ di Jakarta Hari Ini
-
Raih Piala Citra, Sheila Dara Dapat Ucapan Selamat Ugal-ugalan dari Mertua
-
Dapat 'Ilham dari Langit', Fedi Nuril Kembali Pakai Celak Mata di FFI 2025
-
Kemenangan Lagu Barasuara di FFI 2025 Tuai Kontroversi, Dinilai Bukan Original Soundtrack Film
-
Selamat! Fatima Bosch Juara Miss Universe 2025, Momen Bersejarah untuk Meksiko
-
Baim Wong Raih Penghargaan LEPRID atas Dedikasi di Dunia Perfilman
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan atas Tuntutan Rp24,5 Miliar oleh Keenan Nasution
-
Kembali Raih Piala Citra, Pidato Kemenangan Sheila Dara di FFI 2025 Bikin Vidi Aldiano Menangis
-
Bongkar Malam Pertama Saat Honeymoon, Sifat Asli Suami Boiyen Bikin Kaget: Gue Kira Kalem