Suara.com - Artis Wanda Hamidah seperti kembali ke masa remaja yang menemukan cinta pertamanya. Saat ditemui wartawan di sebuah acara, ibu tiga anak itu memancarkan keceriaan di wajahnya hampir sepanjang wawancara.
Wanda sebelumnya diberitakan pernah "berpacaran" dengan Raffi Ahmad pada awal 2013 setelah beredar foto mesra mereka berdua. Namun, keduanya tidak pernah mengungkapkan mereka memang iya berpacaran. Lalu, siapa sosok lelaki Wandah kali ini?
“Ada deh, pokoknya bukan selebritis. Jadi gak seru kan kalau bukan selebritis. Bukan selebriti bukan politisi,” ungkap Wanda ditemui baru-baru ini di Jakarta.
Perempuan berusia 36 tahun ini juga mengaku sang pacar sudah dikenalkan kepada keluarganya. Begitu juga anak-anak Wanda hasil pernikahan dengan Cyril Raoul Hakim sangat suka dengan kekasih barunya itu.
“Pokoknya anak-anak suka, ya sudah anak-anak menerima dirinya, dirinya menerima kehadiran anak-anak,” ujarnya.
Wanda juga tak mau mengungkapkan kapan pacarnya itu menyatakan cinta dan ia terima cintanya. “Ada deh!” singkatnya.
“Kedekatan keluarga baik, diterima baik di keluarga saya. Saya diterima baik di keluarga dirinya. Insya Allah doain aja,” Wanda menegaskan kembali hubungannya dengan sang pacar sudah ke tahap serius.
Lalu, kapan siap dilamar?
“Gak ada target, santai-santai aja. Saya menikmati momentum pacaran aja dulu. Pacaran indah aja. Apalagi baru pacaran. Pernah ngerasain kan semuanya,” kata Wanda berbagi pengalaman dengan wartawan.
Saking serunya menjalin pacaran, Wanda sampai menganggap orang-orang di luar sebagai tamu di dunia ini.
“Lagi seru kan, yang lain tamu hahaha,” tandas pendukung calon presiden dan calon wakil presiden Jokowi-JK ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Astrid Tiar Semprot Inara Rusli Soal Deadline Status ke Suami Orang: Minta Maaf, Bukan Ngelunjak!
-
Banyak Rumah Produksi Mau Angkat Buku Broken Strings ke Layar Lebar, Aurelie Moeremans Kaget
-
Andien Ungkap Trauma Masa Lalu Usai Membaca Buku 'Broken Strings' Aurelie Moeremans
-
Ceritanya Viral, Begini Cara Beli Buku Fisik Broken Strings Karya Aurelie Moeremans
-
Mengenal Sosok Tata Cahyani: Mantan Menantu Soeharto yang Kini Jadi Mertua DJ Patricia Schuldtz
-
ALPHA DRIVE ONE Resmi Debut, Arno Absen Tampil Akibat Patah Tulang
-
Iklan Lawas Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Viral, Diduga Awal Kisah Buku Broken Strings
-
Timothy Ronald Dipolisikan Kasus Dugaan Penipuan Kripto, Kerugian Tembus Rp 3 Miliar
-
Inara Rusli Sebut Janda Tak Wajib Pakai Wali Nikah, Ustaz Derry Sulaiman: Tidak Sah Hukumnya!
-
BoA Hengkang dari SM Entertainment, Tutup Perjalanan Seperempat Abad