Suara.com - Pengamat musik Bens Leo menilai kubu calon presiden dan calon wakil presiden Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa seperti ‘cuci tangan’ terhadap kasus pembajakan lagu yang dilakukan Ahmad Dhani.
Pentolan Dewa 19 itu menggubah lagu We Will Rock You milik Queen tanpa izin kepada pihak pencipta lagu atau publisher.
“Begitu ramai, jadi seperti cuci tangan semua. Kasihan, jangan ditinggalkan Dhani sendiri. Sepertinya Brian May (pencipta lagu) akan melakukan langkah hukum,” kata Bens berbincang dengan suara.com, Kamis (27/6/2014).
Mantan wartawan musik ini menyayangkan kenapa Dhani tidak menggunakan lagu ciptaan sendiri? Menurutnya, banyak lagu klasik ciptaan Dhani yang hit.
“Lagu hit Dhani yang lama itu kan banyak, ngapain pakai lagunya Queen,” tanyanya.
Bens merasa menyayangkan jika Dhani ditinggalkan tim Prabowo-Hatta menghadapi pihak Queen jika melayangkan tuntutan. Bens mengaku pernah memberikan jalan keluar melalui juru bicara tim kampanye Prabowo-Hatta, Tantowi Yahya.
“Harusnya sebagai jubir dari kampanye Prabowo-Hatta seharusnya back up Dhani siapin lawyer. Permintaan maaf agar ada clearance (izin) masalah ini. Apa pun yang dilakukan Dhani, itu bagian perjuangan bersama,” katanya.
Sementara itu, Brian May sempat menulis di akun Twitternya menjelaskan bahwa lagu We Will Rock You yang digubah untuk kampanye Prabowo-Hatta adalah tindakan ilegal.
"Of course this is completely unauthorised by us.Bri," tulis gitaris Brian May.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
Pengakuan Hamish Daud Beda Spesies dengan Raisa Viral Lagi: Menyakitkan Banget
-
Prediksi Grammy Awards 2026: 5 Pendatang Baru yang Siap Rebut Piala Best New Artist!
-
4 Fakta Menarik Film Sosok Ketiga: Lintrik, Ternyata Bukan Sekuel!
-
Rachel Vennya dan Erika Carlina ungkap Perjuangan Fuji Hadapi Haters
-
16 Tahun Jadi Aktor, Wafda Saifan Ungkap 3 Keinginan Terpendam
-
Alasan Wafda Saifan dan Istri Kompak Sembunyikan Wajah Anak
-
Wafda Saifan Ogah Disebut Antagonis di Film Riba: Tergantung Sudut Pandang
-
Profil Nicole Parham, 'Pengganti' Davina Karamoy di Ipar Adalah Maut The Series
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi