Suara.com - Pelawak Tessy yang tersangkut kasus narkoba jenis shabu dinilai bisa direhabilitasi bila kuasa hukum atau keluarga Tessy mengajukan permohonan rehabilitasi.
"Tessy bisa direhab bila memenuhi syarat. Tentu dia harus terlebih dulu mengajukan permohonan rehabilitasi melalui pengacara atau keluarganya," kata Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri Brigjen Anjan Pramuka Putra, di Jakarta, Senin (10/11/2014).
Menurut dia, jika pihak Tessy telah mengajukan permohonan untuk direhabilitasi, maka akan dilakukan penilaian untuk menentukan apakah Tessy benar-benar murni pemakai atau bukan. Penilaian ini akan dilakukan oleh tim penilai yang terdiri atas penyidik, dokter dan psikolog.
Meski nanti dilakukan penilaian untuk penentuan rehabilitasi, Anjan menegaskan bahwa proses hukum tetap akan berjalan.
"Di tengah penyidikan, dilakukan assessment untuk direhab. Tapi ini tidak memutus proses hukum yang dilakukan," katanya.
Menurut dia, saat ini, Tessy yang saat ini masih dirawat di RS Polri Sukanto, Kramat Jati, Jakarta, keadaannya sudah membaik. Meski demikian, personel grup lawak Srimulat itu belum bisa dimintai keterangan terkait kasusnya.
Sementara Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Ronny F. Sompie mengatakan, pihaknya menyayangkan mengapa Tessy tidak melaporkan ke Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk direhabilitasi sebelumnya.
"Tessy harusnya sudah tahu (tentang rehabilitasi). Kenapa tidak minta direhab? Harusnya dia jadi pelopor rehabilitasi bagi korban penyalahgunaan. Kerahasiaan identitas dijamin BNN," katanya.
Menurut Ronny, andai Tessy sebelumnya melaporkan untuk direhabilitasi, maka setelah dilakukan penilaian dan bila secara meyakinkan terbukti dirinya murni pemakai maka akan langsung direhabilitasi guna pemulihan. Dalam proses tersebut, menurutnya, tidak ada tindakan penegakkan hukum. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Selain Fahmi Bo, Ini Deretan Artis yang Biaya Pengobatannya Dibantu Raffi Ahmad
-
Celoteh Nunung Srimulat Usai Jadi Mertua Matre di 'Pesugihan Sate Gagak': Miskin Itu Capek Lho!
-
Lari-Lari Kesurupan, Nunung Srimulat Kewalahan di Film Horor Terbarunya
-
Nunung Srimulat Blak-blakan soal Karier: Udah Kayak Stuck Gitu Lho!
-
Akting Terlalu Total, Firza Valaza Ditegur Keras Iyan Sambiran Gegara Dikira Sakiti Nunung Srimulat
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar