Suara.com - Jenazah Rinto Harahap batal diberangkatkan ke Tanah Air dari Singapura Selasa (10/2/2015) pagi tadi. Menantu mendiang, Thariq Mahmud mengatakan, jenazah diperkirakan baru tiba di Jakarta pada hari ini sekira pukul 19.00 WIB.
"Nggak jadi pagi ini. Berangkat dari Singapura pukul 17.14 naik pesawat Garuda," kata Thariq ditemui di rumah duka di Jalan Bango II no. 2, Pondok Labu, Jakarta Selatan.
Thariq mengungkapkan, waktu pemakaman direncanakan dilakukan Rabu (11/2/2015) besok di TPU Kampung Kandang Ciganjur.
Pantauan Suara.com, di rumah duka terlihat persiapan menyambut jenazah, termasuk tenda sudah berdiri.
Diberitakan sebelumnya, Rinto meninggal di usia 65 tahun di Mounth Elizabeth Medical Center, Singapura, sekitar pukul 22.15 waktu setempat. Menurut Thariq, mendiang meninggal selain punya riwayat kanker tulang sumsum belakang, juga yang paling mematikan adalah infeksi paru-paru.
"Beliau sudah lama ada kanker tulang sumsung belakang. Tapi penyebab kematian itu infeksi paru," ujarnya.
Semasa hidupnya, Rinto yang memiliki banyak bakat sebagai pencipta lagu, penyanyi, dan produser ini pernah mendirikan band legendaris The Mercy's pada 1970-an bersama Charles Hutagalung dan Reynold Panggabean. Selain itu, banyak penyanyi meraih popularitas berkat lagu ciptaannya, seperti Nia Daniati dengan lagu Gelas-Gelas Kaca, Betharia Sonata dengan lagu Kau Tercipta Untukku, Christine Panjaitan dengan lagu Katakan Sejujurnya, Iis Sugianto dengan lagu Jangan Sakiti Hatinya, dan masih banyak lagi penyanyi lainnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Tangis Ibu Syifa Hadju Pecah saat El Rumi Lamar Putrinya
-
Chiki Fawzi Beberkan Alasan Aktivis Indonesia 'Dipinggirkan' dari Misi Kemanusiaan ke Gaza
-
11 Pemeran Film Comic 8 Revolution: Santet K4bin3t, Indro Warkop Gaet Agen-agen Baru
-
Dulu Banyak yang Antre, Jesselyn MasterChef Indonesia Umumkan Restorannya Ditutup
-
Potret Perayaan Gender Reveal Anak Steffi Zamora, Dihadiri Syifa Hadju hingga Mikha Tambayong
-
Batal Ikut Kapal ke Gaza, Chiki Fawzi: Kalau Aku Ditangkap Israel, Ayah Rasanya Kayak Apa?
-
Dapat Ujian Bertubi-tubi, Ashanty Terharu Dapat Antrian Haji 2026: Ternyata Ini Hadiahnya
-
Dilaporkan Mantan Karyawan, Ashanty Banjir Dukungan dan Siap Gugat Balik dengan Tiga Pasal
-
Bak di Negeri Dongeng, 7 Momen Romantis El Rumi Lamar Syifa Hadju di Lembah Swiss
-
Maxime Bouttier Bahas Jarak Usia 10 Tahun dengan Istri, Luna Maya Insecure Jadi Nenek-nenek?