Suara.com - Penyanyi dangdut Cita Citata diperiksa penyidik Polda Metro Jaya, Kamis (2/4/2015), terkait kasus dugaan penghinaan terhadap etnis Papua. Pemeriksaan pemilik hits Sakitnya Tuh di Sini tersebut berlangsung hampir delapan jam, mulai dari pukul 13.30 WIB.
Sama seperti biasanya, mojang Bandung itu tetap terlihat modis. Cita datang ke Polda mengenakan blazer biru dipadu jins warna senada. Riasannya pun terlihat menor. Rambut panjangnya dibiarkan terurai.
Usai diperiksa, kepada pekerja media, Cita mengaku sengaja tampil modis karena ingin menghormati agenda pemanggilan dari polisi. Dia bilang, bila mau dihargai orang lain, ada baiknya menghargai diri sendiri dulu, termasuk lewat pakaian yang dikenakan.
"Ya, tampil baik aja. Kalau rapih kan biar menghormati, biar sopan. Dan kalau rapih, indah dilihat orang juga kan. Hehehe," ujarnya.
Pada pemeriksaan ini, Cita dicecar 20 pertanyaan oleh penyidik. Sayang, dia maupun kuasa hukumnya, Sandy Arifin, masih enggan menjelaskan apa saja pertanyaan tersebut.
"Pada intinya seputar kronologis kejadian," kata Sandy.
Cita dilaporkan oleh Komunitas Papua Mandiri setelah dia melontarkan kalimat yang dianggap menyinggung warga Papua di dalam tayangan infotainment. Ketika itu, dia berkata, "Cantik kan, nggak kayak Papua." Dalam kasus ini, Cita terancam dijerat pasal 28 ayat 2 Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).
Berita Terkait
-
Ada Apa dengan Cita Citata? Kasus Penganiayaan Mendadak Mencuat
-
Lagi Trend, Ini 5 Artis Indonesia yang Pernah Berobat ke Malaysia
-
Cita Citata Dulu Bela Agnez Mo Terkait Royalti, Kini Kok Pilih Netral di Kasus Lesti Kejora?
-
Ahmad Dhani: "Penyanyi Profesional yang Tidak Izin Tak Paham Etika Moral Dasar", Sindir Melly Goeslaw?
-
Cita Citata Bela Agnez Mo, Badai Naik Pitam: Egois, Mikir Panggungnya Sendiri
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Resmi Umumkan Jadwal Tur Dunia, Konser BTS di Jakarta Digelar Selama 2 Hari
-
Nama Nikita Willy Diseret Usai Pengakuan Aurelie Moeremans, Benarkah Pernah Jadi Korban Grooming?
-
Buku Broken Strings Aurelie Moeremans Segera Terbit, Ini Sosok di Balik Penerbit Buku Ohara
-
Dikenal Tajir, Menu Makanan Sehari-hari Anak Sisca Kohl Jadi Omongan
-
Kini Diakui, Mayangsari Duduk Bersama Keluarga Cendana di Nikahan Darma Mangkuluhur
-
6 Kisah Pahit Aurelie Moeremans di Broken Strings, Alami Grooming sampai Bullying
-
Denada Digugat Rp7 Miliar oleh Pemuda yang Mengaku Anak Kandungnya, Begini Kronologinya
-
Sinopsis Balas Budi: Aliansi Para Wanita Korban Penipuan Yoshi Sudarso
-
Pernikahan Teuku Rassya Putra Tamara Bleszynski Makin Dekat, Pakai Adat Aceh dan Jepang
-
Terinspirasi Gangguan Mistis Nyata Penulis, Sengkolo: Petaka Satu Suro Tonjolkan Drama