Suara.com - Rangkaian panggung konser Bon Jovi di Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, sudah rampung sekitar 75 persen. Penyelenggara sudah merakit panggung salah satu band rock terbesar di bumi itu sudah berlangsung selama tiga hari.
Panggung dibangun mengikuti sisi lebar mengarah barat GBK. Meski belum selesai dibangun, panggung terlihat besar dan nantinya akan dilengkapi dengan layar raksasa. Panggung dijadwalkan selesai dibangun pada Selasa (8/9/2015) atau dua hari lagi untuk selanjutnya ditempatkan alat-alat musik dan juga setting multimedia.
Presiden Direktur Java Festival Production Dewi Gontha saat jumpa persnya pada 18 Juni lalu mengatakan jika semua alat-alat di panggung untuk konser Bon Jovi sudah tak perlu lagi dikirim dari luar negeri. Semua sudah tersedia di Indonesia.
"Kami bangga semua peralatan sampai dengan alat multimedia yang akan digunakan nanti semuanya dari Indonesia," ujar Dewi.
Bon Jovi tampil menghibur penggemarnya di Indonesia tinggal menghitung hari, yakni pada Jumat, 11 September. Tiket dijual dari harga terendah Rp500 ribu rupiah (belum termasuk pajak) hingga paling mahal Rp3,5 juta.
Legenda rock yang berasal dari Sayreville, New Jersey, Amerika Serikat, dan berdiri pada 1983 itu masih mendulang sukses sebagai band rock yang masih bertahan di tengah gempuran musik pop yang semakin membahana sekarang ini.
Lagu-lagu mereka yang tak akan lekang dimakan usia di antaranya Livin' On A Prayer, You Give Love A Bad Name, It's My Life, Have A Nice Day hingga Always masih terus diputar oleh penggemar di seluruh dunia.
Sejak berdiri 34 tahun lalu, mereka sudah menelurkan 12 album studio dengan lebih dari 130 juta album terjual di seluruh dunia. Bon Jovi sudah menggelar konser lebih dari 2.900 penampilan dan meraih 21 penghargaan musik termasuk kemenangan di Grammy Awards, Billboard Music Awards dan MTV Video Music Awards.
Bon Jovi pernah tampil di depan penggemar Indonesia untuk pertama kalinya tahun 1995 di Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara. Untuk kali ini, promotor menargetkan 40 ribu tiket untuk penonton.
Tag
Berita Terkait
-
Jon Bon Jovi Jadi Kakek, Millie Bobby Brown Sambut Anak Pertama Lewat Jalur Adopsi
-
Detik-detik Jon Bon Jovi Jadi Pahlawan, Selamatkan Wanita dari Upaya Bunuh Diri
-
Superhero di Dunia Nyata, Jon Bon Jovi Gagalkan Aksi Wanita Terjun dari Jembatan
-
Millie Bobby Brown Resmi Menikah dengan Putra Jon Bon Jovi Diusia 20 Tahun
-
Fasih Berbahasa Jepang, Nyanyian Bahasa Inggris Siti Atikoh Ganti Jadi Omongan: Nurun ke Alam Ganjar
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV