Suara.com - Vionita Shinta Turuka atau akrab disapa Flo memutuskan masuk industri musik setelah menyelesaikan tugas skripsinya di Universitas Satya Wacana, Salatiga, Jawa Tengah.
Datang jauh-jauh dari kampung halamannya di Manado, Sulawesi Utara, Flo sempat bertarung di kompetisi Indonesia Idol 2014, namun sayangnya ia cuma berhasil sampai 30 besar.
Setelah itu, Flo tak melanjutkan karier di musik, perempuan berusia 24 tahun ini memilih fokus menyelesaikan kuliahnya sambil mengasah suaranya dengan mengikuti kursus vokal.
Tibalah saatnya, lulusan public relation ini kembali bermusik di tengah industri musik pop yang memang dikuasai oleh solois macam Raisa, Isyana Sarasvati, Afgan Syahreza hingga pendatang baru yang memikat, Winzy dan Yura Yunita.
“Single perdana aku judulnya Bukalah Hatinya. Ini lagu tentang cewek yang jatuh cinta sama temannya cowok tapi si cowok itu enggak tahu. Jadinya gantung,” ucap Flo setelah show case di hadapan media di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Video klip diarahkan oleh Cheverly Amalia (London Virginia, Black Out, Tes Nyali), yang lebih sering tinggal di Amerika Serikat.
Cheverly atau Chevy, sapaannya, mengaku senang mengarahkan seorang penyanyi yang memiliki suara emas seperti Flo.
“Saya paham kondisi di Indonesia seperti apa makanya saya akan kemas video klipnya seksi tapi elegan. Enggak terlalu seksi lah, masih sopan,” ujar Chevy, lalu Flo menimpali,”Nanti lihat saja hasilnya, pokoknya keren deh.”
Selain itu, Flo juga dibantu fashion stylist Dela Dewi, untuk pemilihan kostum dalam video klip. Dela memilih gaun koleksi no’om no’mi karya Soetjipto Hoeijaja.
Dela menilai kostum yang dipakai Flo cocok untuk menggambarkan lirik lagu di mana perempuan mengharapkan cinta seorang lelaki.
"Kostumnya untuk ukuran Indonesia mungkin dibilang seksi, tapi menurut saya tidak," ujar Dela yang sudah lama berkarier di Hollywood ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Horor Biasa, Penunggu Rumah: Buto Ijo Hadirkan Ketegangan yang Ramah Anak dan Keluarga
-
4 Artis Ungkap Kisah Hidup Lewat Buku, Jauh Sebelum Aurelie Moeremans
-
Profil Becky Armstrong, Nanno Baru di Girl from Nowhere: The Reset
-
Keluar dari Zona Nyaman, Judika Jelajahi Nuansa Folk Lewat Lagu "Terpikat Pada Cinta"
-
Eksplorasi Tabu dan Misteri di Bercinta dengan Maut, Hadirkan Maxime Bouttier hingga Teuku Rassya
-
Film India Haq Dinilai Mirip Kasus Inara Rusli, Bisa Ditonton di Netflix
-
Mengenal Deviana Mulyadi, Istri Kak Seto yang Jarang Tersorot
-
Wajib Tahu! Rekap Film 28 Years Later Sebelum Nonton The Bone Temple
-
Sinopsis The Art of Sarah, Lee Jun Hyuk Selidiki Kehidupan Shin Hae Sun yang Penuh Teka-teki
-
Kasus Aurelie Jadi Pemicu, Kak Seto Dituding Child Grooming Gara-Gara Usia Istri