Suara.com - Sarita Abdul Mukti mengolok Jennifer Dunn, perempuan yang perebut suaminya, Faisal Harris, di akun Instagram pribadinya @queensaritaabdulmukti.
Sarita tampaknya geli dengan postingan Jennifer Dunn sedang memegang buku mirip kitab suci. Menurut Sarita, kelakuan Jennifer berbanding terbalik dengan aslinya.
"Hello Jejedunn, bukan kamu juga yang posting ginian. Halusinasi tingkat tinggi kamu. Kitab apa yang kamu baca? Tidur dengan suami-suami orang ada dalam kitab mana Dun?" tulis Sarita.
Unggahan di Instagram pribadi Sarita itu menjelaskan juga bahwa awalnya dia mendapat kiriman direct message (DM) dari warganet yang memperlihatkan Jennifer Dunn mengunggah foto seorang sosok perempuan dengan wajah dua sisi.
Sisi kiri wajah mengenakan niqab sambil merokok, sedangkan sisi satunya lagi wajah cantik sambil memegang kitab suci.
Diduga, Jennifer menyindir Sarita yang memang mengenakan hijab, sedangkan Jennifer menggambarkan dirinya tanpa hijab.
"Hubungan mereka dengan Tuhan mungkin saja lebih kuat dari hubunganmu dengan Allah," dikutip dari tulisan Jennifer Dunn dalam bahasa Inggris.
Sarita tertawa lantaran menganggap Jennifer Dunn seolah-olah tak menyadari kesalahannya telah menghancurkan 19 tahun jalinan rumah tangga dengan mantan suami, Faisal.
Baca Juga: Alasan Sarita Maafkan Suami Setelah Selingkuh dengan Jennifer Dun
"Ngaco kamu, sudahlah konsentrasi saja malam nanti mau mabuk dimana? Stok narkoba di kamar sisa berapa? Kalau kurang ayo ambil uang-uang saya buat beli," sindir Sarita.
Ia melanjutkan, "Oh ya, mendoakan suami siri yang meninggal kecelakaan motor karena sedang butuh narkoba juga tolong dipanjatkan ya, cari di kitab yang kamu pegang."
Awal kasus perselingkuhan Jennifer Dunn dan Faisal Harris terkuak setelah perempuan yang mengawali karier dunia hiburan sebagai model itu memamerkan hidup glamor lewat foto-foto di Instagram.
Setelah diusut, segala kekayaannya itu didapat dari hasil hubungan gelapnya dengan Faisal, suami Sarita Abdul Mukti.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
Terkini
-
Pidato Mengharukan Raisa di AMI Awards 2025, Persembahkan Piala Buat Anak Hingga Vidi Aldiano
-
Trauma Didatangi Debt Collector atas Tunggakan Ruben Onsu, Sarwendah Curhat Ketakutan
-
Pacaran dengan Reza Arap, Lula Lahfah Dapat Peringatan dari Para Sahabat
-
Daftar Lengkap Pemenang AMI Awards 2025, Hindia Boyong Piala Album Terbaik
-
Sarwendah Bantah Halangi Ruben Onsu, Beberkan Cara Mudah Bertemu Anak: Ayah Tinggal WhatsApp Aku
-
Dominasi Hyun Bin dan Son Ye Jin di Blue Dragon Film Awards 2025, Ini Daftar Lengkap Pemenangnya
-
Reaksi Kocak Deddy Corbuzier Diminta Rujuk Gegara Rayakan Ultah Sabrina Chairunnisa
-
Sumber Kekayaan Habib Bahar bin Smith, Aset Miliaran Rupiah dari Jualan Air Doa
-
6 Potret Ganteng Tristan Molina yang Digosipkan Dekat dengan Olla Ramlan
-
Rekam Jejak Jeffry Simatupang, Mundur sebagai Pengacara Helwa Bachmid untuk Melawan Habib Bahar