Suara.com - Verrell Bramasta tak malu-malu lagi menunjukkan kemesraannya dengan Natasha Wilona. Di momen Hari Valentine yang jatuh setiap 14 Februari, Verrell membuat sesuatu yang spesial untuk sang kekasih.
Di Instagram, Verrell membuat sebuah video singkat. Di dalam video tersebut, putra Venna Melinda dan Ivan Fadilla itu berniat memberikan kejutan untuk Natasha Wilona.
Bersama seorang rekannya, Verrell Bramasta membawa sekotak kue dan seikat bunga. Verrell kemudian masuk ke dalam rumah Wilona dan mencari-cari bintang sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta itu.
Setelah tak menemukan Natasha Wilona di lantai bawah, Verrell Bramasta kemudian naik ke atas dan masuk ke kamar Wilona. Mereka pun bertemu, dan Wilona terkejut sekaligus senang dengan kehadiran Verrell. "Jadi ini semua rencana kalian," kata Wilona sambil menghadap kamera.
Verrell Bramasta kemudian memeluk dan mencium Natasha Wilona. Wilona pun membaca sebuah surat romantis dari Verrell, kedua pasangan kekasih itu kembali berpelukan.
Sebelum memberi kejutan untuk Natasha Willona, Verrell Bramasta rupanya sempat membuat sang kekasih kesal. Lantaran di lokasi syuting, Verrell meninggalkan Wilona sendirian di lokasi syuting. Hal itu diungkap Verrell dalam keterangan yang ditulisnya di Instagram.
"Cerita di balik ini: Suatu hari, seorang gadis kesal karena seorang cowok meninggalkannya sendirian di tempat syuting, saat dia biasanya menunggunya. Sedikit yang dia tahu, anak itu sedang mempersiapkan sedikit kejutan untuknya."
"Tak bisa menghubungi cowok itu, si gadis menjadi semakin kesal saat mendengar kabar bahwa dia berkencan dengan cewek lain. Marah, kesal dan bingung, gadis itu masih mencoba menghubungi si cowok, tapi tetap saja tidak ada jawaban. Jadi dia menyerah, masuk ke dalam kamarnya, dan ini terjadi," sambung Verrell Bramasta.
Baca Juga: Ayah Sebut Verrell Bramasta Nyaman dengan Natasha Wilona
Video tersebut pun bikin meleleh warganet. Banyak warganet yang mengaku dibikin baper oleh tindakan Verrell Bramasta terhadap Natasha Wilona.
"Bikin baper terus deh kalian ini," kata seorang warganet. "So sweet banget si babang ganteng semoga langgeng ya hubungannya," kata warganet yang lain.
Berita Terkait
-
Kamu Gak Punya Privilege? Tenang, Hidup Tetap Bisa Kamu Menangkan!
-
Fuji Ngaku 3 Tahun 'Single Ori', Kedekatannya dengan Verrell Bramasta Cuma Gimik?
-
Putus dari Fuji, Verrell Bramasta Gandeng Politisi Cantik Ruby Chairani? Ini Buktinya!
-
Diisukan Dekat dengan Verrell Bramasta, Ini Pendidikan Ruby Chairani
-
Profil Ruby Chairani, Anggota DPR Diisukan Dekat dengan Verrell Bramasta 'Gantikan' Fuji
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
6 Fakta Menarik Jodoh 3 Bujang yang Bikin Jadi Raja di Netflix
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Film Dukun Magang: Ketika Logika Mahasiswa Skeptis Terpaksa Berguru pada Ilmu Gaib
-
7 Drama Kim Woo Bin, Aktor yang Siap Menikah dengan Shin Min Ah
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Balas Dendam, Terbaru Taxi Driver 3 Tayang Hari Ini
-
Review Film Wicked: For Good, Penutup Manis yang Kadang Terasa Kurang Bumbu
-
SinopsisThe Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV