Suara.com - Artis dan presenter Barbie Larasati kini tampil beda dengan berhijab. Namun proses ia jalani hingga akhirnya berhijab tak semudah mengembalikkan telapak tangan.
Sebelum berhijab, Barbie Larassati mengaku hidup di jalan yang jauh dari Tuhan. Apalagi, mantan kekasih Vicky Prasetyo itu juga seorang disc jockey (DJ) dan kerap mengenakan pakaian seksi menjurus vulgar setiap kali tampil.
"Perjalanan aku hijrah itu sekitar setahun lalu. Aku merasakan jatuh bangun banget sih. Ketika seseorang merasakan resah dan gelisah nggak tahu mau ngapain. Apa yang aku lakuin itu nggak baik. Aku nyanyi dangdut, DJ yang bajunya terbuka, itu nggak baik. Dan itu jadi salah satu tujuan aku berhijrah," kata Barbie Larassati, saat ditemui di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Saat ini, Barbie Larasati mengaku masih belajar untuk menjadi muslimah yang baik. "Aku pakai hijabnya masih belajar, belum hijab yang syar'i. Tapi aku terus berusaha untuk jadi muslimah yang baik," sambung Barbie Larassati, yang sempat menjadi host acara Eat Bulaga.
Tapi di samping usahanya terus berhijrah, Barbie Larassati juga mengaku banyak cobaan. Barbie yang kini menjadi host untuk acara bincang-bicang di YouTube Channel miliknya, mendapat banyak hujatan dari warganet.
"Banyak yang bilang, sudah hijab kok masih ngegosip. Padahal itu bukan acara gosip, tapi acara klarifikasi para artis yang punya gosip," jelas Barbie Larassati.
Barbie Larassati merasa kisah perjalanan spiritualnya menarik untuk dibagi ke masyarakat. Ia pun kemudian punya ide untuk membuat lagu. Bersama pencipta lagu Boedi Bachtiar, Barbie kemudian memperkenalkan single religi pertamanya berjudul "Mencari Ridho-Mu.
"Lagu 'Mencari Ridho-Mu' ini tentang perubahan aku di mana seorang yang mencari jati dirinya berada di persimpangan. Merasa harus ke mana hidup ini harus ngapain ke depannya," tutur Barbie Larassati.
Sang pencipta lagu, Boedi Bachtiar mengaku awalnya agak tak yakin memberikan lagu "Mencari Ridho-Mu" kepada Barbie Larassati.
"Jujur saya sempat meragukan karena nggak gampang yang awalnya dia sebagai DJ sekarang berkerudung. Tadinya saya mau kasih judul 'Hijrah', tapi itu terlalu berat. Mudah-mudahan dengan ini dia bisa dapat apa yang dia cari," kata Boedi Bachtiar.
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Penjelasan 4 Teaser Avengers: Doomsday, Petunjuk Awal Perang Terbesar di MCU
-
6 Film Terbaru Jerome Kurnia, Penerbangan Terakhir Lagi Tayang di Bioskop
-
Benarkah Skrip Stranger Things 5 Pakai ChatGPT?
-
Eksistensi Arif Brata: Antara Akting, Jati Diri Komika, dan Pandangan Materi 'Pinggir Jurang'
-
Sinopsis Siren's Kiss, Park Min Young Terjerat Kasus Penipuan Asuransi Berujung Maut
-
7 Panduan Lengkap War Tiket BTS Jakarta 2026, Dari Presale hingga Hari-H
-
Series Cinta Mati Dinilai Mirip Kisah Aurelie Moeremans, Tayang di WeTV
-
Skandal di Balik Nussa, Dugaan Perselingkuhan Kreator Berujung Sengketa IP
-
Mulai Hari Ini, Film Bidadari Surga Gelar Promo Buy 1 Get 1 di m.tix, Serbu Sebelum Kehabisan
-
Secrets Drama Thriller Terbaru Netflix, Angkat Resiliensi Mantan Pekerja Seks