Suara.com - Grup musik Guns N' Roses membuktikan masih menjadi salah satu grup musik rock berpengaruh di dunia. Salah satu buktinya, salah satu lagi hits mereka, "November Rain" ditonton hingga 1 miliar kali.
Saat berita ini diunggah, video "November Rain" telah ditonton sebanyak 1.004.534.151 kali. Lagu yang dirilis pada 26 tahun itu sendiri diunggah di YouTube pada 25 Desember 2009.
Angka tersebut cukup fantastis untuk ukuran band rock sekelas Guns N Roses.
Selain "November Rain", video Guns N' Roses lainnya yang mendapat jumlah penonton yang cukup besar adalah lagu "Sweet Child O' Mine". "Sweet Child O' Mine" ditonton sebanyak 701.543.611 kali.
Hal ini tentu saja menjadi kabar baik, lantaran band yang kini beranggotakan Axl Rose (vocal, piano), Duff McKagan (bass), Slash (lead guitar), Dizzy Reed (keyboard), Richard Fortus (rhythm guitar), Frank Ferrer (drums), dan Melissa Reese (keyboard) akan menggelar konser pada 8 November 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.
Konser bertajuk "Guns N’ Roses Not In This Lifetime Tour" diyakini bakal menjadi ajang nostaligia puluhan ribu penggemar Guns N' Roses. Buktinya, saat panitia membuka penjualan tiket pre sale, tiket ludes hanya dalam waktu beberapa jam.
Ini menjadi konser kedua bagi Guns N' Roses setelah sebelumnya menggelar konser di Ancol, Jakarta Utara pada 2012 lalu. Namun kali ini, kedatangan Guns N' Roses sedikit istimewa karena hadirnya personel dari formasi awal: Axl, Slash dan Duff McKagan.
Berita Terkait
-
Axl Rose Ngamuk saat Konser di Argentina, Lempar Mic hingga Tendang Drum
-
Reuni Akbar Black Sabbath di Villa Park Jadi Konser Metal Paling Epik Abad Ini
-
Axl Rose dan Mantan Model Sheila Kennedy Damai Terkait Gugatan Perkosaan
-
Slash Gitaris Guns N Roses Bagikan Kabar Duka
-
Vokalis Guns N Roses Digugat Mantan Model Atas Tuduhan Kekerasan Seksual
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Segera Tayang, Realita Gen Z Mengejar Mimpi dan Cinta Hadir di Web Series Yang Penting Ada Cinta
-
5 Adu Gaya Nikita Willy vs Aurelie Moeremans, Disorot karena Broken Strings
-
Klarifikasi Fajar Sadboy Soal Isu Riders Mobil Alphard hingga Karpet Macan Tutul
-
Demi Jadi 'Kembaran' Angga Yunanda, Dodit Mulyanto Minum Suplemen Peninggi Badan
-
Bukan Horor Biasa, Penunggu Rumah: Buto Ijo Hadirkan Ketegangan yang Ramah Anak dan Keluarga
-
4 Artis Ungkap Kisah Hidup Lewat Buku, Jauh Sebelum Aurelie Moeremans
-
Profil Becky Armstrong, Nanno Baru di Girl from Nowhere: The Reset
-
Keluar dari Zona Nyaman, Judika Jelajahi Nuansa Folk Lewat Lagu "Terpikat Pada Cinta"
-
Eksplorasi Tabu dan Misteri di Bercinta dengan Maut, Hadirkan Maxime Bouttier hingga Teuku Rassya
-
Film India Haq Dinilai Mirip Kasus Inara Rusli, Bisa Ditonton di Netflix