Suara.com - Satu lagi putra dari seorang artis Indonesia yang mencoba mengikuti jejak sang ayah. Ia adalah Maha Diffa, putra dari aktor dan komedian Diky Chandra.
Namun berbeda dengan sang ayah, Maha Diffa lebih memilih musik sebagai gerbang masuk ke dunia entertainment. Dan sebagai debut, Maha Diffa merilis single berjudul "Bintang Jatuh".
"Bintang Jatuh" merupakan single bergenre pop jazz ciptaan Candra Permana, di bawah naungan Kamasa Project Music Label & Management.
"Saya harap single 'Bintang Jatuh' ini bisa memuluskan langkah saya di dunia musik. Semoga semua pecinta musik Indonesia menyukai single debut saya ini," ujar Maha Diffa, saat ditemui di Jakarta, baru-baru ini.
Lagu "Bintang Jatuh" sendiri becerita mengenai seseorang yang mengharapkan jawaban dan kepastian, dari orang yang dicintainya untuk menjadi kekasih. Namun karena tak kunjung mendapat jawaban, harapan itu pun seperti layaknya mengharap bintang jatuh dari langit, yang tak pernah diketahui kapan tiba waktunya.
Keputusan Maha Diffa menekuni jalur musik didukung kedua orangtuanya. Namun sang ibu, Rani Permata mengaku cukup terkejut ketika mengetahui putranya ingin jadi penyanyi.
"Diffa ini anaknya tertutup banget, tapi dia memang berbakat di musik. Difa sudah beberapa kali ikut lomba nyanyi di sekolah dan selalu juara," kata Rani Permata.Menurut Rani Permata, selain rajin berlatih vokal, dalam tiga tahun terakhir Diffa juga belakangan kerap banyak kegiatan seperti membuat video film pendek dan rajin mencover lagu.
"Kang Diky juga sempat kaget Diffa ada keinginan rekaman. Semoga Diffa bisa diterima, apa yang menjadi harapan dan cita-citanya bisa tercapai, setelah sukses tetap rendah hati," harap Rani Permata.
Baca Juga: Dikonfrontir, Hubungan Elly Sugigi - Tessa Mariska Makin Panas
Berita Terkait
-
Amyn Bayu, Musisi Aceh yang Guncang Industri Musik dengan Paduan Tradisi dan Modern
-
Suara Hati Musisi Menggema di KMI 2025, Giring Ganesha Desak Reformasi Pajak Royalti
-
Pengamat: Patrick Kluivert Sebaiknya Cadangkan Marc Klok dan Beckham Putra Saat Hadapi Irak
-
BPJS Ketenagakerjaan Dukung Penguatan Ekosistem Pekerja Kreatif di Konferensi Musik Indonesia 2025
-
Siapa Mas Laut? El Putra Sarira Disebut Cocok Perankan Tokoh Laut Bercerita
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
Terkini
-
Dari Anak-Anak Sampai Ibu-Ibu, Adrian Khalif Terharu Lagu 'Alamak' Jadi Hits di Semua Kalangan
-
Cerita Peran Penting Mendiang Ibunda Bagi Karier Olla Ramlan Sejak Belia
-
Keluarga Enggan Beberkan Penyakit Ibunda Olla Ramlan: Sudah, Biar Tenang Saja
-
5 Fakta Menarik Film Korea Tunnel, Bakal Di-remake Baim Wong jadi Versi Indonesia
-
Amyn Bayu, Musisi Aceh yang Guncang Industri Musik dengan Paduan Tradisi dan Modern
-
Kecewa dengan Wasit Laga Indonesia vs Irak, Ganindra Bimo Tantang Adu Tinju
-
Debut Would You Marry Me Raup Rating Tinggi, Chemistry Choi Woo Shik dan Jung So Min Curi Perhatian
-
Dibongkar Adrian Khalif, Lagu 'Alamak' Ternyata Cuma Dibuat Sambil Bercanda Bareng Rizky Febian
-
Ivan Gunawan Tak Tenang Usai Podcast dengan Sara Wijayanto: Gue Ngerasa Diikutin
-
Petualangan Baru Dimulai, Fakta Menarik Jumanji 3, The Rock Balik Lagi!