Suara.com - Abdee Slank berjanji bakal tetap manggung di konser tunggal perayaan ulang tahun ke-35 Slank, meskipun kondisi kesehatan sedang tidak fit.
"Saya akan ikut. Semoga bisa ya bawain lagu lebih banyak dari dua atau tiga lagu," ujar Abdee Slank, dalam konfrensi pers konser Slank di kawasan Tebet, Jakarta Selatan pada Selasa (16/10/2018).
Pasalnya, semenjak menjalani transplantasi ginjal tahun lalu, kesehatan Abdee Slank belum sepenuhnya pulih. Dia sering mengalami pusing mendadak.
"Alhamdulilah kalau ginjal transplantnya aman nggak ada masalah. Tapi karena dulu saya pernah cuci darah kena stroke jadi gampang hilang keseimbangan kayak vertigo," sambungnya lagi.
Lelaki 50 tahun ini pun tetap berusaha melakukan berbagai cara supaya bisa sehat seperti sedia kala.
"Sampai sekarang masih terapi terus. Belum sembuh. Kadang penyakitnya berat, kadang ringan. Hari ini sebenarnya agak oleng nih. Kadang kalau lagi lumayan saya bisa main sama Slank, dua sampai tiga lagu. Tapi kalau lebih dari itu berdiri selama lebih dari 20 menit saya oleng," tutur Abdee Negara.
Terlepas dari itu, dia bersyukur para personel Slank yang terdiri dari Bimbim, Kaka, Ridho dan Ivanka cukup paham dengan kondisinya saat ini.
"Untung teman-teman support keadaan saya. Mereka selalu santai kapan saya bisa main silakan main gitu," kata Abdee Negara.
Baca Juga: Slank Gelar Konser HUT Ke-35
Seperti diketahui, Slank bersiap menggelar konser tunggal bertajuk "Slank: Indonesia Now" di Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat pada 23 Desember 2018 sebagai penanda 35 tahun berkarier.
Berita Terkait
-
Slank dan Bos HS Serahkan Donasi Rp500 Juta, Vespa Kaka Terjual di Angka Rp110 Juta
-
Dimeriahkan Slank hingga Happy Asmara, HS Run Lampung Jadi Lautan Manusia
-
Polemik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi, Respons Kaka Slank Dihubungi Kuburan Band
-
Tak Diberi Tulang Lagi Dipastikan Bukan Lagu Kuburan Band
-
Lirik Lagu Tak Diberi Tulang Lagi: Benarkah Milik Kuburan Band untuk Lawan Slank?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Ngaku Prioritaskan Anak, tapi Diduga Buang Ressa, Denada Panen Hujatan
-
Setia Temani Onad Rehabilitasi, Beby Prisillia Pegang Janji di Hadapan Tuhan: Dia Butuh Gue
-
Boiyen Dipastikan Tak Terlibat Kasus Penggelapan Sang Suami
-
Pro Kontra Aksi Pasha Ungu 'Semprot' Veronica Tan di Rapat DPR, sampai Dituding Cari Panggung
-
Pekerjaan Rully Anggi Akbar yang Dituntut Cerai Boiyen
-
Profil Afan DA 5, Pedangdut yang Disebut Dewi Perssik Minta Bayaran Serupa Lesti Kejora
-
Jennifer Coppen Santai Ungkit Kecelakaan Dali Wassink, Ucapannya Dianggap Kelewatan
-
Ernest Prakasa Bahas Keuntungan Film Agak Laen, Ternyata Dibagi-bagi ke Pihak-Pihak Ini
-
Guru SD Pamulang Dipolisikan Usai Nasihati Murid, Netizen Ramaikan Petisi...
-
Kakak dari Jerman Akhirnya Tiba, Air Mata Farah Pecah saat Bersimpuh di Nisan Lula Lahfah