Suara.com - Pelawak Tarzan meragukan kabar mengenai sahabatnya, Nunung yang mengaku pada penyidik sudah 20 tahun mengonsumsi narkotika. Hal tersebut sebelumnya disebutkan oleh Kasubdit 1 Ditresnarkoba Polda Metro Jaya, AKBP Jean Calvijn Simanjuntak, Minggu (21/7/2019).
"Saya meragukan ucapan Nunung soal dia sudah 20 tahun konsumsi sabu," kata Tarzan disela-sela waktu membesuk Nunung, di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (22/7/2019).
Tarzan menambahkan bahwa keraguannya itu dikarenakan ia melihat secara langsung, tubuh dan raut wajah Nunung bukan sebagai pecandu narkotika. Menurutnya, kondisi Nunung bertolak belakang dengan kondisi pecandu pada umumnya.
"Sebulan lalu saya bertemu sama Nunung. Dia kondisinya sehat dan gemuk kok," ucapnya.
Lebih lanjut, Tarzan berasumsi bahwa ucapan Nunung yang sudah mengonsumsi sabu selama 20 tahun pada penyidik lantaran ada suatu hal yang diduga dipaksa mengatakan hal tersebut. Meski demikian, Tarzan menilai selama beberapa tahun belakangan ini, dirinya sudah jarang bertemu istri July Jan Sambiran itu.
"Saya sudah jarang bertemu Nunung. Kalau ketemu pas arisan aja, kan sekarang dia sibuk di TV swasta, cuma pas ketemu nggak keliatan gelagatnya sebagai pengguna narkoba," ujar Tarzan.
Diberitakan sebelumnya, Nunung ditangkap Satuan Reserse Narkoba Polda Metro Jaya terkait dugaan penyalahgunaan dan kepemilikan narkotika. Nunung ditangkap di kediamannya di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (19/7/2019) sekitar pukul 13.15 WIB bersama suami yang juga manajernya, July Jan Sambiran.
Baca Juga: Kenali Pemakai Sabu, Bagaimana Tessy Melihat Nunung Selama Ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
5 Serial Netflix Terpopuler Sepanjang Masa, Stranger Things Segera Tamat
-
Berani Laporkan Inara Rusli ke Polisi, Ternyata Wardatina Mawa Punya Backingan yang Tak Main-Main
-
5 Film Indonesia Raih Penonton Terbanyak di Hari Pertama Penayangan Sepanjang 2025
-
Sinopsis We Bury The Dead, Daisy Ridley Hadapi Zombie Jenis Baru
-
Rekomendasi Film Indonesia Genre Sci-fi di Netflix, Ceritanya Unik-Unik
-
Tahu Kabar Inara Rusli Dinikahi Pria Beristri Bukan Hoaks, Eva Manurung Ibu Virgoun Kejang-Kejang
-
Hotel Danau Toba Penuh Konflik Warisan, Diangkat ke Film Drama Komedi
-
Dipersatukan dengan Amanda Manopo, Kenny Austin Bocorkan Perannya di Series Paylater 2
-
7 Film Anime Masuk Daftar Eligible Oscars 2026
-
7 Rekomendasi Film Rio Dewanto, Legenda Kelam Malin Kundang Akhirnya Tayang di Bioskop