Suara.com - Film Bumi Manusia karya Hanung Bramantyo, menjadi film Indonesia yang tengah digandrungi saat ini. Media sosial pun dibuat riuh dengan kisah Minke dan Annelies Mellema.
Sampai-sampai Menteri Keuangan Sri Mulyani tak mau ketinggalan menyaksikan film yang diangkat dari novel karya Pramoedya Ananta Toer itu. Bersama suaminya Tonny Sumartono, Dirjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kemenkeu Luky Alfirman, serta dengan jajaran Kementerian Keuangan yang lainnya, Sri menonton film yang dibintangi Iqbaal Ramadhan dan Mawar de Jongh itu.
Menteri Keuangan era Presiden SBY dan Jokowi ini, juga tidak lupa membagikan keceriannya setelah menonton film Bumi Manusia. Ia menghimbau untuk menonton film terbaru produksi Falcon Pictures tersebut. Menurutnya, film ini layak ditonton, karena banyak mengandung nilai perjuangan negara Indonesia.
"Film ini sangat layak ditonton. Agar kita semua menyadari betapa berharganya arti dari persamaan hak dan perlakuan yang kita peroleh setelah kemerdekaan. Semoga semakin banyak film Indonesia yang dapat menggugah rasa nasionalisme seperti film ini," ujar Sri Mulyani, yang ia tulis di Instagram, pada 17 Agustus lalu.
Mengetahui film Bumi Manusia ditonton dan mendapatkan respon postif dari Menteri Keuanggan Sri Mulyani, pemeran Annelis, Mawar de Jongh mengaku senang sekaligus bangga.
"Senang sekaligus bangga, mengetahui banyak yang menyukai film Bumi Manusia. Saya juga menyampaikan terimakasih kepada Ibu Sri Mulyani yang sudah meluangkan waktu untuk menonton film Bumi Manusia," tutur Mawar de Jongh.
Berita Terkait
-
Cinta Tulus di Penghujung Ajal, Film Sampai Titik Terakhirmu Sedih Banget!
-
Film Sampai Titik Terakhirmu Tayang Hari Ini, Penonton Siap-Siap Nangis Bareng
-
Cerita Viral Albi & Shella di Film "Sampai Titik Terakhirmu" Hari Ini Mulai Diputar di Bioskop
-
5 Film Terbaru Mawar Eva, Sampai Titik Terakhirmu Tayang Besok
-
Deretan Film Adipati Dolken dan Mawar De Jongh, Terbaru Whats Up with Secretary Kim?
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Once Ungkap Sejarah Kelam Royalti Musik di Indonesia, dari Amarah Musisi Dunia dan Bencana Kelaparan
-
Komentar Nyinyir Soal Rahim Copot Viral, Dokter Irwin Lamtota Minta Maaf ke Dokter Gia Pratama
-
Awas Kena Sanksi! Remix Potongan Film Jadi Parodi di Medsos Ternyata Pelanggaran Hak Cipta
-
Bukan Ari Lasso, Ahmad Dhani Sebut Puncak Kejayaan Dewa 19 Ada di Era Once Mekel
-
'Jatuh Hati' Jadi Titik Balik Kariernya, Raisa Kini Percaya Diri Menulis Lagu
-
Blak-blakan, Farida Nurhan Bongkar Rahasia Bahagia Tanpa Suami: Bisa Pakai Jari atau Mainan
-
Cerita Atta Halilintar Di-DM Carles Puyol Hingga Gerard Pique, Tiba-Tiba Nongol di Jakarta
-
Musisi Papan Atas Bersatu di IMUST 2025, Rumuskan Arah Baru Industri Musik Nasional
-
Bukan Pensiun dari Dunia Hiburan, Narji Ungkap Alasan Terjun ke Sawah
-
Momen Kocak Carmen Hearts2Hearts Order Nasi Padang dari Korea Lewat Fancall Bareng Penggemar