Suara.com - Aktris Raline Shah mengungkap kebahagiaannya usai masuk nominasi E! People's Choice Awards 2019. Dia mewakili Indonesia untuk kategori The Most Inspiring Asian Woman of 2019.
Dalam nominasi ini, Raline Shah bersaing dengan Alia Bhatt (India), CL dan Jung Yu-Mi (Korea), Chutimon Chuengcharoensukying dan Praya Lundberg (Thailand), Yuna (Malaysia) dan Zhou Dongyu (China).
"Aku seneng banget sekalian bangga karena perempuan yang ikut nominasi ini juga teman-teman artis yang menurut aku sangat inspiring dan bertalenta. Yang pasti aku seneng banget bisa masuk kategori ini," kata Raline Shah dihubungi SUARA.com, Rabu (18/9/2019).
Perempuan 34 tahun ini mengaku begitu bersyukur. Bahkan dia berseloroh sudah merasa menang dengan hanya terpilih masuk nominasi tersebut.
"Untuk saya udah masuk aja itu udah menang sih. Saya sudah bersyukur banget. Masuk aja udah happy banget. Pokoknya i'm oke menang kalah, aku ikhlas, dan aku bersyukur bisa masuk," ucap Raline Shah.
"Dan pastinya aku berikhtiar sebaik mungkin. Mensosialisasikan vote ini lewat Instagram aku. Tapi lebih dari ini aku berdoa dan pasrah. Yang penting bersyukur aja setiap hari, aku sudah masuk, menurut aku, aku udah menang sih," katanya lagi lantas tertawa.
Yang pasti, pemain Surga yang Tak Dirindukan ini tidak tahu menahu mengapa dirinya yang terpilih dalam ajang bergengsi itu.
"Sejujurnya saya nggak tahu sama sekali sih bagaimana proses pemilihannya karena menurut aku masih banyak perempuan yang bertalenta, menginspirasi dan melakukan lebih banyak dari aku. Tapi ternyata memang kesampaian kesitu mungkin karena temen-temen aku yang ikut organisasi amal. Karena aku kan jarang posting tentang itu," kata Raline Shah.
Baca Juga: Dipatuk Burung, Ekspresi Raline Shah Menjerit Kesakitan Jadi Sorotan
Sekadar diketahui, Raline Shah memang cukup sering melakukan aksi sosial. Dia sudah memiliki sejumlah yayasan termasuk Yayasan Bakti Nusantara hingga Rumah Harapan.
Tag
Berita Terkait
-
7 Artis Absen dari Peran Ikoniknya di Sekuel Film, Abimana Aryasatya Tak Lagi jadi Dono
-
Pecinta Alam Wajib Intip! 4 OOTD Traveling Raline Shah Stylish dan Simple
-
Ayah Raline Shah Tertipu Akun Palsu Ngaku Anak Sendiri, Rp254 Juta Lenyap?
-
Kena Scamming hingga Rugi Rp254 Juta, Reaksi Ayah Raline Shah Melebihi Akal Sehat
-
3 Fakta Rahmat Shah Ditipu: Modus Pelaku Makin Canggih, Ngaku Jadi Raline Shah
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Ustaz Felix Siauw Ungkap Kekecewaan ke Pandji Pragiwaksono Gara-gara Bahas Tambang
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Pandji Pragiwaksono Segera Dipanggil Polisi Terkait Materi Stand Up Comedy Mens Rea
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi