Suara.com - Zara JKT48 dipercaya berperan sebagai Acha dalam film terbaru garapan Fajar Bustomi, Mariposa. Film ini diangkat dari wattpad dan novel laris berjudul sama karya Lulu HK.
Zara JKT48 pun tak menyangka bisa terpilih perankan karakter Acha. Sebab, ia merupakan penggemar novel tersebut dan ingin memerankan karakter tersebut bila difilmkan.
"Dulu Mariposa itu hits banget di wattpad dan senang banget waktu tahu mau difilmkan. Aku bilang mau jadi Acha, sampai bilang ke manajerku kalau nggak ditawarin casting, kita yang nawarin diri aja," kata Zara JKT48 di Warung Buncit, Jakarta Selatan, Jumat (11/10/2019).
Zara JKT48 pun senang saat ia berhasil mendapatkan peran tersebut. Bagi bintang film Dua Garis Biru ini, hal tersebut merupakan mimpi yang menjadi nyata. Apalagi, ia kembali dipasangkan dengan Angga Yunanda.
"Pokoknya senang banget jadi Acha di Mariposa, terima kasih juga sudah dikasih kesempatan. Senang banget ketemu lagi sama Angga. Di sini kita beda dari di film sebelumnya," paparnya.
Sementara itu, film Mariposa baru akan memulai proses syuting pada November 2019. Filmnya pun baru akan tayang pada 2020 mendatang.
Mariposa bercerita tentang dua anak SMA yang cerdas bernama Acha dan Iqbal. Hubungan keduanya semakin dekat setelah mengikuti persiapan olimpiade sains tingkat nasional. Karakter Iqbal yang dingin membuat Acha penasaran hingga akhirnya jatuh cinta dan mengejar cintanya.
Baca Juga: Dipasangkan Lagi, Zara JKT48 Jamin Chemistry dengan Angga Yunanda
Berita Terkait
-
7 Artis Absen dari Peran Ikoniknya di Sekuel Film, Abimana Aryasatya Tak Lagi jadi Dono
-
Cerita Adhisty Zara Debut Sinetron Beri Cinta Waktu
-
Bukan Cuma Ngobrol, Rayn Wijaya Bongkar Trik Jaga Mood Yesaya Abraham di Lokasi Syuting
-
Sinopsis Beri Cinta Waktu, Sinetron Perdana Adhisty Zara di Layar Kaca
-
Bukan Tentang Siapa yang Selamat, Memahami Lebih Dalam Film Tukar Takdir
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siap Tayang Lebaran 2026, Produksi Danur: The Last Chapter Dibuat Gila-gilaan
-
Perankan Aisyah di Ahlan Singapore, Rebecca Klopper Ungkap Rencana Berhijab di Masa Depan
-
Makin Menawan! 7 Potret Maternity Shoot Aurelie Moeremans di California
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Shandy Aulia Tenteng Tas Rp4 Miliar Bikin Ribut, Gigi dan Syahrini Belum Punya?
-
Aulia Sarah Jadi Bidan Ketiban Sial, Film Sengkolo Petaka Satu Suro Kuras Emosi
-
Kaitan Buku Broken Strings Aurelie Moeremans dengan Isu Child Grooming yang Seret Nama Aliando
-
Sinopsis Catch Me If You Can: Drama Kriminal di Netflix yang Masih Layak Dinikmati di 2026
-
Killerman: Liam Hemsworth Jadi Pencuci Uang Amnesia dan Diburu Polisi Korup, Malam Ini di Trans TV